Selasa, 9 Ramadhan 1446 H / 10 Agutus 2010 12:43 wib
4.009 views
As Shabaab Kembali Usir 3 Kelompok Misionaris Berkedok Bantuan
MOGADISHU (voa-islam.com): Kelompok pejuang Islam Somalia As Shabaab pada hari Senin kembali mengeluarkan pernyataan telah melarang tiga LSM Kristen yang beroperasi di Somalia.
Dalam statemennya, As Shabaab mengatakan tiga organisasi itu adalah World Vision, the Adventist Development and Relief Agency, dan Diakonia telah diperintahkan untuk segera keluar dari Somalia. As Shabaab telah menyatakan ketiga organisasi Kristen tersebut secara aktif menyebarkan paham Kristen di negeri yang sedang dilanda perang tersebut.
"Misionaris menyamar sebagai pekerja kemanusiaan, organisasi-organisasi itu telah menyebarkan ideologi sesat mereka untuk menodai kemurnian aqidah Muslim di Somalia," isi statemen dari Kantor As Shabaab Untuk Pengawasan Organisasi Asing.
As Shabaab telah memperingatkan kepada misi bantuan lainnya juga agar tidak melakukan Kristenisasi atau akan dilarang dan diusir.
As Shabaab bercita-cita untuk menegakkan hukum Islam di negeri Tanduk Afrika dan telah banyak melarang organisasi-organisasi bantuan Internasional sebelumnya karena mereka yakin organisasi tersebut adalah misionaris yang akan menyebarkan ideologi Kristen. (za/gw)
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!