Sabtu, 23 Jumadil Awwal 1446 H / 31 Januari 2015 10:00 wib
11.959 views
Bangun Negeri, Persiapkan Generasi Pengganti
DEPOK (voa-islam.com) - Anak-anak adalah dimana masa bagi kita semua untuk bermain dan bersenang, karena itulah yang biasanya dilakukan oleh setiap anak. Permainan tak jongkok, petak umpet atau ular tangga menjadi permainan yang tidak familiar saat ini, karena mereka lebih asyik dengan gadget dan game online di warnet.
Kota Depok yang memiliki harapan untuk menjadi kota layak anak memiliki banyak program untuk mencapai dari tujuan tersebut.
ARMA Akmaliah sendiri yang menjadi sebuh organisasi remaja berbasis masjid yang berdomisili di Depok, mencoba ikut mewujudkan Depok sebagai kota layak anak. Mereka mengadakan kegiatan Bisokop Anak Soleh (BAS) yang diselenggrakan setiap Jum’at malam di pelataran masjid Jami Akmaliah.
Juma’at (9/10) menjadi kegiatan pertama BAS setelah vakum setelah bulan suci Ramadhan, sekitar 100 anak ditingkat SD mengikuti kegiatan tersebut.
“Dalam acara ini diadakan menonton film anak sholeh yang dilanjutkan dengan beberapa penjelasan singkat dan disertai dengan games” kata Kamal Ibrahim selaku ketua Remaja Masjid.
Kegiatan ini diharapkan bisa mengajarkan kepada anak-anak untuk lebih suka ke masjid dibanding ke tempat hiburan lainnya. Selama ini anak-anak menganggap masjid menjadi tempat yang menakutkan.
"Karena apabila mereka bercanda mereka akan dimarahi atau bahkan diusir," tutur Kamal.
Maka tidak salah apabila mereka lebih memilih untuk bermain di tempat lain yang mereka anggap lebih nyaman. Kegiatan ini juga menjadi salah satu terobosan ARMA untuk mengjak anak-anak di Komplek BSI II untuk bisa mengenal Islam lebih jauh dengan cara yang mengasikan. [syahid/Zaqi/voa-islam.com]
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!