Home | Redaksi | Advertisement | Kirim Naskah | Pedoman Pemberitaan Media Siber
Facebook RSS
10.337 views

KH Zulfa Mustafa: Koruptor Keluar Penjara Kok Disambut Shalawat Badar

JAKARTA (VoA-Islam) – Tak dipungkiri, negeri ini tengah dihadapi oleh krisis kepemimpinan. Hampir saja negeri ini hancur karena pemimpinnya tidak bisa memberi contoh teladan yang baik kepada umatnya. Sungguh menyedihkan, pemimpin yang koruptor, saat divonis bebas, malah disambut dengan shalawat Badar.

“Lihatlah apa yang terjadi hari ini, pemimpin di negeri ini bisanya hanya menghabiskan banyak anggaran negara untuk hal yang tidak penting begitu asyik menggunakan faslitas mewah. Mencari pemimpin yang uswatun hasanah memang sulit dicari, ” demikian dikatakan ulama Betawi KH. Zulfa Mustafa dalam Peringatan Maulid Nabi Saw di Jakarta Islamic Center, Jakarta Utara belum lama ini. Hadir dalam tabligh akbar tersebut Ketua MUI DKI Jaya, KH. Hamdan Rasyid.

Dikatakan KH. Zulfa, saat ini bisa dirasakan kualitas umat yang menurun. Pergeseran nilai-nilai semakin anjlok, tatkala umat menjadi faqir dengan agamanya. Umat lebih suka ke mall, ketimbang ke majelis taklim. “Dakwah ini seolah jalan di tempat. Itulah akibat keteladanan yang hilang.”

KH. Zulfa mengajak para ulama agar memberi contoh yang baik kepada umatnya.  Mengingat, ulama itu ibarat garamnya agama. Ia juga menyerukan kepada umat Islam agar mengaji yang lurus dari ulama yang pas, dengan kata lain mumpuni ilmunya juga lurus akhlaknya.

Contohlah Nabi Muhammad Saw yang sukses membangun peradaban. Hanya kurun 23 tahun Nabi Muhammad Saw sukses menyebarkan risalah Islam ke seluruh jazirah Arab. Modalnya adalah aklak. Ini bukti Rasulullah Saw adalah sosok yang berpengaruh di seluruh dunia dikarenakan keteladanannya. Sayang, keteladanan Rasulullah belum sepenuhnya dijadikan panutan oleh umat ini.

“Ingat, seorang intelektual Barat bernama  Michael Heart dalam bukunya 100 tokoh paling berpengaruh di dunia, telah menempatkan Nabi Muhammad Saw diurutan yang paling atas. Sedangkan Yesus cuma bertengger di urutan ketiga. Kenapa seorang Michael Heart yang non muslim justru menempat Nabi saw diurutan pertama, itu karena dia jujur dan mengakui Muhammad Saw telah memberi inspirasi banyak orang,” kata Kiai.

Sementara itu  dikatakan Dr. HM. Hamdan Rasyid, MA, Rasulullah Saw adalah sebaik-baik makhluk. Jika kita mencintai Allah dan Rasulnya, maka buktikan untuk mengikuti sunnah-sunnahnya. Kiai NU ini juga mengajak umat Islam agar meneladani akhlak Rasul yang mulia. (Desastian)

Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!

Silaturahim lainnya:

+Pasang iklan

Gamis Syari Murah Terbaru Original

FREE ONGKIR. Belanja Gamis syari dan jilbab terbaru via online tanpa khawatir ongkos kirim. Siap kirim seluruh Indonesia. Model kekinian, warna beragam. Adem dan nyaman dipakai.
http://beautysyari.id

Cari Obat Herbal Murah & Berkualitas?

Di sini tempatnya-kiosherbalku.com. Melayani grosir & eceran herbal dari berbagai produsen dengan >1.500 jenis produk yang kami distribusikan dengan diskon sd 60% Hub: 0857-1024-0471
http://www.kiosherbalku.com

Dicari, Reseller & Dropshipper Tas Online

Mau penghasilan tambahan? Yuk jadi reseller tas TBMR. Tanpa modal, bisa dikerjakan siapa saja dari rumah atau di waktu senggang. Daftar sekarang dan dapatkan diskon khusus reseller
http://www.tasbrandedmurahriri.com

NABAWI HERBA

Suplier dan Distributor Aneka Obat Herbal & Pengobatan Islami. Melayani Eceran & Grosir Minimal 350,000 dengan diskon s.d 60%. Pembelian bisa campur produk >1.300 jenis produk.
http://www.anekaobatherbal.com

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Ustadzah Salma Khoirunnisa, salah satu pengajar di Pesantren Tahfizul Quran Darul Arqom Sukoharjo mengalami kecelakaan. Kondisinya masih belum sadar, dan sempat koma selama 5 hari karena diperkirakan...

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Diawali dengan berniat karena Allah, berperan aktif menebarkan amal sholeh dan turut serta membantu pemerintah memberikan kemudahan kepada umat mendapatkan pelayanan kesehatan, maka Ulurtangan...

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Rafli Bayu Aryanto (11) anak yatim asal Weru, Sukoharjo ini membutuhkan biaya masuk sekolah tingkat SMP (Sekolah Menengah Pertama). Namun kondisi ibu Wiyati (44) yang cacat kaki tak mampu untuk...

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Alhamdulillah, pada Sabtu, (18/11/2023), Yayasan Ulurtangan.com dengan penuh rasa syukur berhasil melaksanakan program Sedekah Barangku sebagai wujud nyata kepedulian terhadap sesama umat Islam....

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Sungguh miris kondisi Arga Muhammad Akbar (2) anak kedua pasangan Misran dan Sudarti ini, sudah sebulan ini perutnya terus membesar bagai balon yang mau meletus. Keluarganya butuh biaya berobat...

Latest News

MUI

Sedekah Al Quran

Sedekah Air untuk Pondok Pesantren

Must Read!
X