Home | Redaksi | Advertisement | Kirim Naskah | Pedoman Pemberitaan Media Siber
Facebook RSS
4.173 views

Jelang Shalat Jumat, Gubernur Anies Keluarkan Pesan Kewaspadaan untuk Umat Islam

JAKARTA (voa-islam.com)—Virus corona yang mewabah Jakarta membuat Pemerintah Provinsi DKI Jakarta meningkatkan kewaspadaan. Gubernur DKI Jakarta menjelang pelaksanaan shalat Jumat (13/3/2020) mengeluarkan pesan kewaspadaan kepada umat Islam di Jakarta.

Berikut pesan Gubernur Anies yang diterima Voa Islam.

Assalamu alaikum wr wb

Saya Anies Baswedan pada hari Jumat yang baik ini, saya menyampaikan sebuah pesan kewaspadaan untuk umat Islam di Jakarta khususnya menjelang kegiatan salat Jumat pada siang hari ini.

Seperti kita ketahui, Badan Kesehatan Dunia atau WHO telah mengumumkan bahwa penyakit Covid-19 kini telah menjadi pandemi global. Di Indonesia dan di Jakarta khususnya kasusnya masih terus bertambah.

Rasulullah SAW pernah bersabda jika kalian berada di sebuah tempat yang terserang wabah, maka janganlah kalian keluar darinya. Apabila kalian mendengar wabah itu di suatu tempat, maka janganlah kalian mendatanginya.

Umar bin Khattab pernah pula mengatakan bahwa menghindari wabah bukanlah lari dari takdir Allah, tapi berpindah dari satu takdir Allah ke takdir Allah yang lain.

Oleh karena itu, kewaspadaan atas wabah ini harus kita tingkatkan. Prinsipnya memang sederhana. Jangan panik tapi jangan pula menganggap enteng, jangan meremehkan. 

Maka itu, saudara-saudaraku umat Islam di Jakarta harap memperhatikan beberapa pesan berikut ini.

Pertama, saat berjamaah salat Jumat dan kegiatan salat jamaah lainnya di Masjid, bawalah sajadah sendiri atau bawa sapu tangan untuk alas sujud.

Kedua, cuci tangan dengan sabun sebelum dan sesudah kegiatan salat Jumat.

Ketiga, untuk sementara waktu, hindari jabat tangan. Hindari cium pipi. Gunakan metode lain untuk saling bersapa tanpa harus bersentuhan.

Keempat. Bila sedang flu, sedang batuk, maka gunakan masker. Dan bila tiba-tiba akan batuk atau bersin, maka tutupi mulut dan hidung dengan tisu, atau dengan lipatan siku tangan.

Dan kepada pengurus masjid, saya berpesan pertama, pada saat pengumuman, selalu selipkan pesan kewaspadaan tentang wabah ini kepada seluruh jamaah. Ingatkan untuk rajin cuci tangan dengan sabun dan hindari sentuhan fisik untuk sementara waktu.

Yang kedua, bantu jamaah dengan menyediakan sabun di area-area wudhu.

Yang ketiga, saya berpesan untuk mengingatkan agar proses pembersihan masjid ditingkatkan dan ditingkatkan. Ini amat penting sekali.

Mari kita sama-sama meningkatkan kewaspadaan sebagai wujud tanggung jawab kita atas keselamatan seluruh warga Jakarta.

Mari kita tingkatkan doa dan tawakal kepada Allah. Semoga kota kita terhindar dari cobaan wabah ini.

Terima kasih

Wassalamu alaikum wr. wb.

*[Syaf/voa-islam.com]

Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!

Berita Politik Indonesia lainnya:

+Pasang iklan

Gamis Syari Murah Terbaru Original

FREE ONGKIR. Belanja Gamis syari dan jilbab terbaru via online tanpa khawatir ongkos kirim. Siap kirim seluruh Indonesia. Model kekinian, warna beragam. Adem dan nyaman dipakai.
http://beautysyari.id

Cari Obat Herbal Murah & Berkualitas?

Di sini tempatnya-kiosherbalku.com. Melayani grosir & eceran herbal dari berbagai produsen dengan >1.500 jenis produk yang kami distribusikan dengan diskon sd 60% Hub: 0857-1024-0471
http://www.kiosherbalku.com

Dicari, Reseller & Dropshipper Tas Online

Mau penghasilan tambahan? Yuk jadi reseller tas TBMR. Tanpa modal, bisa dikerjakan siapa saja dari rumah atau di waktu senggang. Daftar sekarang dan dapatkan diskon khusus reseller
http://www.tasbrandedmurahriri.com

NABAWI HERBA

Suplier dan Distributor Aneka Obat Herbal & Pengobatan Islami. Melayani Eceran & Grosir Minimal 350,000 dengan diskon s.d 60%. Pembelian bisa campur produk >1.300 jenis produk.
http://www.anekaobatherbal.com

Palestina Masih Berduka, Ayo Ulurkan Tangan Bantu Mereka

Palestina Masih Berduka, Ayo Ulurkan Tangan Bantu Mereka

Sahabat, Ulurtangan mari kirimkan dukungan terbaikmu untuk warga Palestina di Gaza demi menguatkan mereka menghadapi situasi mencekam ini. Mari dukung mereka dengan berdonasi dengan cara:...

Open Donasi Wakaf Pembangunan Rumah Qur'an & TK Islam Terpadu An Najjah di Jonggol

Open Donasi Wakaf Pembangunan Rumah Qur'an & TK Islam Terpadu An Najjah di Jonggol

Saat ini, Ulurtangan bersama Yayasan An Najjahtul Islam Jonggol sedang merintis pembangunan Rumah Qur’an dan Taman Kanak-kanak Islam Terpadu (TKIT) An Najjah dan Gedung Majelis Taklim di Jonggol,...

Ulurtangan Bersama PDUI Kota Bekasi Safari Wakaf Qur'an dan Tebar Sembako ke Pelosok Negeri

Ulurtangan Bersama PDUI Kota Bekasi Safari Wakaf Qur'an dan Tebar Sembako ke Pelosok Negeri

Mari bergabung dalam memperkuat jaringan kebaikan di pelosok negeri dengan Wakaf Al-Qur'an. Jangan ragu untuk menjadi bagian dari kebaikan ini. Abadikan harta dengan wakaf Al-Qur'an dan saksikan...

Bantu Naura, Balita Hebat Sembuh Dari Tumor Pembuluh Darah

Bantu Naura, Balita Hebat Sembuh Dari Tumor Pembuluh Darah

Hidup Naura Salsabila dipenuhi dengan rintangan yang sangat berat. Meskipun baru berusia sepuluh bulan, bayi yang imut ini harus menghadapi penyakit yang dahsyat, yaitu tumor pembuluh darah berukuran...

Rumah Keluarga Yatim Ludes Terbakar Saat Ditinggal Sholat Tarawih

Rumah Keluarga Yatim Ludes Terbakar Saat Ditinggal Sholat Tarawih

Rumah yang ditinggali keluarga yatim Ibu Turyati (34) ludes terbakar saat ditinggal berbuka puasa bersama dan sholat Tarawih. Kebakaran pada Kamis malam (23/3/2023) itu tak menyisakan barang...

Latest News

MUI

Sedekah Al Quran

Sedekah Air untuk Pondok Pesantren

Must Read!
X

Kamis, 09/01/2025 07:29

Pemuda, Palestina, dan Perubahan