Senin, 21 Rajab 1446 H / 14 Januari 2019 21:19 wib
4.349 views
Forum Umat Islam Launching Forum Caleg Muslim
JAKARTA (voa-islam.com)- Sekjen Forum Umat Islam (FUI), ustaz Muhammad Al-Khaththath hari ini me-launching Forum Caleg Muslim (FCM). Kepada awak media ia mengatakan bahwa yang demikian itu bagian dari sarana untuk saling konsolidasi kepada seluruh Caleg Muslim, khususya yang hadir.
Kesimpulan kami adalah ada 250 orang. Namun hari ini launching sekaligus, dalam hal ini Anggota FCM masih dibuka sampai tanggal 20 Februari. Setelah itu akan ditutup,” sampainya melalui konferensi pers, Senin (14/1/2019), di Jakarta.
Dan pada tanggal 1 Maret, ia mengatakan akan mengumumkan nama-nama Anggota dari keseluruhan Caleg Muslim. “Siapa-siapa direkomendasikan agar dipilih oleh umat Islam,” sambungnya.
Pada tanggal 1 Maret itu ia mengatakan sekaligus akan ada apel siaga umat Islam Pemilu jujur dan damai. “Insya Allah akan kita adakak besar-besaran di seluruh wilayah NKRI, di masing-masing kota,” tambahnya.
Ia pun menghimbau kepada seluruh Caleg Muslim dari partai-partai pendukung Capres pilihan ijtima ulama Prabowo-Sandi yang belum bergabung agar segera mendaftar ke Forum Caleg Muslim (FCM). Dari itu, ia mengatakan akan memberikan semacam pelatihan-pelatihan untuk saling memperkuat Caleg Muslim dalam merebut hati umat.
“Dan kami semua bekerja di bawah komanda ulama. Oleh karena itu, Forum Caleg Muslim (FCM) ini akan menjadi wadah silaturahim, dan untuk konsolidasi para Caleg Muslim untuk memenangkan Pileg dan Pilpres,” katanya lagi.
Jadi, walau FCM berkepentingan untuk Caleg (menang), namun juga harus memenangkan Capres pilihan ijtima Ulama.
(Robi/voa-islam.com)
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!