Selasa, 23 Jumadil Awwal 1446 H / 16 Juni 2015 16:30 wib
21.178 views
Indonesia Juara Tembak, AS & Australia Geram, Moeldoko: Ada yang Salah?
KARAWANG (voa-islam.com)- Protes yang dilancarkan oleh pihak Amerika dan Australia atas kemenangan TNI di juara tembak, Moeldoko menanggapinya dengan santai. Ia mengatakan, anggapan atas kedua Negara tersebut bukanlah persoalan yang seharusnya diributkan.
"Bukan soal senjata. Memang prajurit TNI latihannya bagus dan keras," kata Moeldoko di Detasemen Pemeliharaan Daerah Latihan (Denharrahlat) Kostrad Sanggabuana, Karawang, Jawa Barat, Sabtu (14/6/2015) seperti yang dikutip dari Sindo.
Atas latihan, Moeldoko memaparkan, sebelumnya TNI pernah diminta untuk memgirimkan personel untuk melatih tim penembak dari Brunei Darussalam. Permintaan itu datang lantaran Brunei tidak pernah meraih medali dalam AASAM.
Sebelumnya Brunei tidak pernah dapat piala, tetapi Brunei minta tentara Indonesia, untuk melatih. Saya kirim Sersan untuk melatih dan tidak sampai satu tahun dilatih, Brunei dapat medali," ucap Moeldoko.
Dalam kesempatan itu, Moeldoko pun menawarkan jasa pelatih kepada Australia dan Amerika jika ingin meraih banyak medali seperti yang diraih TNI AD.
"Jadi kalau gitu salah apanya? Apa senjatanya (Brunei) yang salah? Jadi bukan karena senjata. Kalau Australia dan Amerika memang perlu kita latih, ya kita siap latih," ungkapnya.
Dalam perlombaan yang digelar pada 20-23 Mei di Puckapunyal, Australia itu, tim TNI AD berhasil meraih 30 dari 50 medali emas yang diperebutkan. Selain itu, TNI AD juga berhasil menggondol 16 perak, dan 10 perunggu. (Robigusta Suryanto/voa-islam.com)
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!