Home | Redaksi | Advertisement | Kirim Naskah | Pedoman Pemberitaan Media Siber
Facebook RSS
14.869 views

Hilangnya Adab: Akar Kemunduran Umat Islam Masa Kini

BANDUNG (voa-islam.com) - Sekolah Pemikiran Islam (SPI) menggelar perkuliahan terakhir pada Kamis (03/11) di ruang Tafsir masjid Istiqamah Bandung.

Kegiatan dibuka dengan pembacaan ayat Al-Qur’an oleh salah satu peserta SPI dan hadir sebagai pembicara dosen Pascasarjana UNIDA Gontor, Syamsuddin Arif.

Dengan mengangkat tema “Adab”, peserta diajak untuk merenungi kondisi umat Islam saat ini yang susah, lemah, lelah, dan kalah, hingga muncul pertanyaan, “Mengapa bisa demikian? Lalu mengapa kaum kafir di negara-negara lainnya bisa semakin maju?” tanya Syamsuddin.

Syamsuddin pun melanjutkan pembahasan dengan merujuk jawaban Naquib al-Attas terhadap kedua pertanyaan tersebut yang terangkum dalam buku berjudul Risalah untuk Kaum Muslimin.

“Tiga ratus tahun terakhir kondisi umat Islam sangat terpuruk. Ini dikarenakan sudah tertanam pemikirian dan pendidikan yang sekular, seperti kebebasan, moderasi, pluralitas, dan lain sebagainya. Jadi bukan tentang kebodohan, ini tentang salah pemikiran,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Syamsuddin pun mengutip satu kalimat dalam wawancara antara al-Attas dan Hamzah Yusuf, yakni “many people today have knowledge, but have no adab.

Salah satu peneliti di Institute for the Study of Islamic Thought ad Civilizations (INSISTS) tersebut juga mengungkapkan akibat dari hilangnya adab.

“Pembiaran kita terhadap fenomena kebiadaban (ketiadaan adab) dalam berilmu akan berakibat kepada penyamarataan semua orang atau leveling, tidak mengakui otoritas ulama, bersikap diabolik, muncul ilmuwa-ilmuwan palsu, pemerintah mudah diadu domba, Al-Qur’an disamakan dengan kitab biasa, semua agama baik dan benar, Rasulullah dan para sahabat disamakan dengan manusia lainnya,” tambahnya.

Menanggapi pemaparan Syamsuddin, Syifa Az Zahra salah seorang peserta SPI turut berkomentar.

“Setelah mempelajari materi adab, menambah wawasan dan pengetahuan saya tentang adab yang ternyata luas maknanya dan menyadarkan kembali ternyata adab sangat penting bagi manusia, mengingat banyak sekali contoh buruk orang-orang yang tidak beradab di sekitar kita,” ujarnya.

Maka dari itu, adab menjadi kunci dalam kemajuan umat Islam.  

“Adab tidak hanya soal sopan santun, namun melakukan hal yang haq atau benar. Jika kita ingin beradab, harus berilmu, tahu yang benar, dan diiringi dengan hikmah. Right decision akan menghasilkan right action yaitu adab, dan wrong decision akan menghasilkan wrong action yaitu biadab” pungkas Syamsuddin. [fauzaih/syahid/voa-islam.com]

Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!

Berita Dakwah Indonesia lainnya:

+Pasang iklan

Gamis Syari Murah Terbaru Original

FREE ONGKIR. Belanja Gamis syari dan jilbab terbaru via online tanpa khawatir ongkos kirim. Siap kirim seluruh Indonesia. Model kekinian, warna beragam. Adem dan nyaman dipakai.
http://beautysyari.id

Cari Obat Herbal Murah & Berkualitas?

Di sini tempatnya-kiosherbalku.com. Melayani grosir & eceran herbal dari berbagai produsen dengan >1.500 jenis produk yang kami distribusikan dengan diskon sd 60% Hub: 0857-1024-0471
http://www.kiosherbalku.com

Dicari, Reseller & Dropshipper Tas Online

Mau penghasilan tambahan? Yuk jadi reseller tas TBMR. Tanpa modal, bisa dikerjakan siapa saja dari rumah atau di waktu senggang. Daftar sekarang dan dapatkan diskon khusus reseller
http://www.tasbrandedmurahriri.com

NABAWI HERBA

Suplier dan Distributor Aneka Obat Herbal & Pengobatan Islami. Melayani Eceran & Grosir Minimal 350,000 dengan diskon s.d 60%. Pembelian bisa campur produk >1.300 jenis produk.
http://www.anekaobatherbal.com

Palestina Masih Berduka, Ayo Ulurkan Tangan Bantu Mereka

Palestina Masih Berduka, Ayo Ulurkan Tangan Bantu Mereka

Sahabat, Ulurtangan mari kirimkan dukungan terbaikmu untuk warga Palestina di Gaza demi menguatkan mereka menghadapi situasi mencekam ini. Mari dukung mereka dengan berdonasi dengan cara:...

Open Donasi Wakaf Pembangunan Rumah Qur'an & TK Islam Terpadu An Najjah di Jonggol

Open Donasi Wakaf Pembangunan Rumah Qur'an & TK Islam Terpadu An Najjah di Jonggol

Saat ini, Ulurtangan bersama Yayasan An Najjahtul Islam Jonggol sedang merintis pembangunan Rumah Qur’an dan Taman Kanak-kanak Islam Terpadu (TKIT) An Najjah dan Gedung Majelis Taklim di Jonggol,...

Ulurtangan Bersama PDUI Kota Bekasi Safari Wakaf Qur'an dan Tebar Sembako ke Pelosok Negeri

Ulurtangan Bersama PDUI Kota Bekasi Safari Wakaf Qur'an dan Tebar Sembako ke Pelosok Negeri

Mari bergabung dalam memperkuat jaringan kebaikan di pelosok negeri dengan Wakaf Al-Qur'an. Jangan ragu untuk menjadi bagian dari kebaikan ini. Abadikan harta dengan wakaf Al-Qur'an dan saksikan...

Bantu Naura, Balita Hebat Sembuh Dari Tumor Pembuluh Darah

Bantu Naura, Balita Hebat Sembuh Dari Tumor Pembuluh Darah

Hidup Naura Salsabila dipenuhi dengan rintangan yang sangat berat. Meskipun baru berusia sepuluh bulan, bayi yang imut ini harus menghadapi penyakit yang dahsyat, yaitu tumor pembuluh darah berukuran...

Rumah Keluarga Yatim Ludes Terbakar Saat Ditinggal Sholat Tarawih

Rumah Keluarga Yatim Ludes Terbakar Saat Ditinggal Sholat Tarawih

Rumah yang ditinggali keluarga yatim Ibu Turyati (34) ludes terbakar saat ditinggal berbuka puasa bersama dan sholat Tarawih. Kebakaran pada Kamis malam (23/3/2023) itu tak menyisakan barang...

Latest News

MUI

Sedekah Al Quran

Sedekah Air untuk Pondok Pesantren

Must Read!
X