Home | Redaksi | Advertisement | Kirim Naskah | Pedoman Pemberitaan Media Siber
Facebook RSS
4.598 views

Sidang Perdana Aktivis Nahi Munkar Digelar di PN Kelas 1 Surakarta

SOLO (Voa-Islam.com) – Sidang perdana pengadilan terhadap 5 aktivis Amar Ma’ruf Nahi Munkar tadi pagi (Rabu, 6/5) digelar di Pengadilan Negri Kelas 1 Surakarta. Dimulai sekitar pukul 10.20, lalu sidang ditutup sekitar jam 11.00 WIB. Dan sebagaimana pada saat sidang-sidang pra peradilan yang diajukan para aktivis pengajian tersebut, pengamanan dilakukan secara super ketat.

Sekurangnya, 2 truk aparat kepolisian dan 1 kendaraan water canon disiagakan di sekitar PN Surakarta. Sedangkan aparat yang mengawal ruang tunggu sidang bagi terdakwa dan ruang saat pengadilan digelar, menggunakan senjata lengkap laras panjang. Sekilas, Kapolresta Surakarta, Kombes Pol Ahmad Lutfi menyempatkan datang sesaat sebelum persidangan dimulai.

... pembiaran aparat kepada penjual Miras yang menjadi sumber permasalahan tetapi proses hukum diteruskan bagi para aktivis ...

Sidang dipimpin Majelis Hakim yang diketuai H. Teguh Harianto, SH, M.Hum dengan anggota Subur Susatyo SH, MH dan Puji Hendro Suroso, SH. Bertindak selaku Penuntut Umum dimana pengadilan kelima aktivis pengajian dibagi dalam 2 berkas, maka untuk berkas pertama terhadap Dani, Hudzaifah dan Panto dengan dakwaan masing-masing Pasal 170 ayat 2 angka 1 KUHP, Pasal 169 ayat 1 dan pasal 170 ayat 1, adalah Jaksa Muda Hasrawati Musytari, SH. Sedangkan berkas kedua untuk terdakwa Agus Junaedi dan Robby masing-masing dakwaan pasal 170 ayat 2 angka 1 dan Pasal 169 ayat 1 KUHP, adalah Jaksa Muda Inliek Untari, SH.

Pada posisi Pembela, yang hadir dalam persidangan adalah DR. Mulyadi, SH, MH., S. Kalono, SH., MSi., M. Kurniawan, SH, MH dan Heri Dwi Utomo, SH. Sedangkan Tim Pembela yang berjumlah 12 orang ini dinamakan Tim advokasi Ummat (TAU).

Setelah bacaan dakwaan kedua berkas dibacakan dan Majelis Hakim menyilahkan para aktivis Nahi Munkar tersebut berkonsultasi dengan Tim Pembela, maka mereka mengajukan eksepsi terhadap dakwaan Jaksa Penuntut Umum. Dan Hakim memutuskan sidang eksepsi para terdakwa akan digelar pada hari Selasa (26/5), yakni 3 pekan mendatang.

LUIS Demo

Menariknya, pada saat menunggu digelarnya persidangan, 5 orang aktivis Laskar Ummat Islam Surakarta (LUIS) memanfaatkannya untuk menyatakan aspirasi dan dukungan mereka kepada para aktivis yang didakwa. Poster yang berisi tulisan secara sederhana mewakili apa yang menjadi pandangan LUIS terhadap jalannya persidangan ini.

Humas LUIS, Ustadz Endro Sudarsono, SPd.I menyampaikan kepada voa-islam.com, bahwa aksi ini untuk memberi dukungan moral kepada para aktivis Nahi Munkar. Juga sebagai pesan bagi pihak kepolisian agar tidak terjadi kekerasan.

Dan yang terakhir, ustadz Endro memberi tekanan adanya pembiaran aparat kepada penjual Miras yang menjadi sumber permasalahan tetapi proses hukum diteruskan bagi para aktivis. (AF/voa-islam.com)

Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!

Berita Dakwah Indonesia lainnya:

+Pasang iklan

Gamis Syari Murah Terbaru Original

FREE ONGKIR. Belanja Gamis syari dan jilbab terbaru via online tanpa khawatir ongkos kirim. Siap kirim seluruh Indonesia. Model kekinian, warna beragam. Adem dan nyaman dipakai.
http://beautysyari.id

Cari Obat Herbal Murah & Berkualitas?

Di sini tempatnya-kiosherbalku.com. Melayani grosir & eceran herbal dari berbagai produsen dengan >1.500 jenis produk yang kami distribusikan dengan diskon sd 60% Hub: 0857-1024-0471
http://www.kiosherbalku.com

Dicari, Reseller & Dropshipper Tas Online

Mau penghasilan tambahan? Yuk jadi reseller tas TBMR. Tanpa modal, bisa dikerjakan siapa saja dari rumah atau di waktu senggang. Daftar sekarang dan dapatkan diskon khusus reseller
http://www.tasbrandedmurahriri.com

NABAWI HERBA

Suplier dan Distributor Aneka Obat Herbal & Pengobatan Islami. Melayani Eceran & Grosir Minimal 350,000 dengan diskon s.d 60%. Pembelian bisa campur produk >1.300 jenis produk.
http://www.anekaobatherbal.com

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Ustadzah Salma Khoirunnisa, salah satu pengajar di Pesantren Tahfizul Quran Darul Arqom Sukoharjo mengalami kecelakaan. Kondisinya masih belum sadar, dan sempat koma selama 5 hari karena diperkirakan...

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Diawali dengan berniat karena Allah, berperan aktif menebarkan amal sholeh dan turut serta membantu pemerintah memberikan kemudahan kepada umat mendapatkan pelayanan kesehatan, maka Ulurtangan...

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Rafli Bayu Aryanto (11) anak yatim asal Weru, Sukoharjo ini membutuhkan biaya masuk sekolah tingkat SMP (Sekolah Menengah Pertama). Namun kondisi ibu Wiyati (44) yang cacat kaki tak mampu untuk...

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Alhamdulillah, pada Sabtu, (18/11/2023), Yayasan Ulurtangan.com dengan penuh rasa syukur berhasil melaksanakan program Sedekah Barangku sebagai wujud nyata kepedulian terhadap sesama umat Islam....

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Sungguh miris kondisi Arga Muhammad Akbar (2) anak kedua pasangan Misran dan Sudarti ini, sudah sebulan ini perutnya terus membesar bagai balon yang mau meletus. Keluarganya butuh biaya berobat...

Latest News

MUI

Sedekah Al Quran

Sedekah Air untuk Pondok Pesantren

Must Read!
X