Home | Redaksi | Advertisement | Kirim Naskah | Pedoman Pemberitaan Media Siber
Facebook RSS
5.486 views

Bukan Polisi Presiden

Oleh: M Rizal Fadillah

Kejutan dari praktisi media sekaligus Caleg PAN Mustafa Nachrawardaya, yang mengemukakan bahwa ada produsen hoax di instansi Kepolisian yang bermarkas di Trunojoyo Jakarta.

Akun twitter dan instagram @opposite6890 membongkar praktek produksi hoax tersebut. Yang dirugikan dan merasa terfitnah oleh konten hoax ini adalah pasangan Prabowo Sandi. Kontan berita ini marak di berbagai media, khususnya media sosial. Komentar cukup beragam yang diantaranya mendesak DPR untuk memanggil Kapolri, bahkan ada usul untuk mencopotnya.

Memang perlu pembuktian lanjutan dan klarifikasi dengan bukti bukti bahwa dugaan atau tudingan kepada pihak Kepolisian tersebut tidak benar. Sebab jika ini benar, maka keadaan ini akan menjadi skandal besar. Kepolisian selalu mengingatkan bahaya hoax, memproses yang diduga menyiarkan berita hoax, serta menyerahkan kepada proses peradilan seperti Sarumpaet yang melakukan perbuatan hoax.

Kini menjadi ironis, dramatis dan sangat mencoreng wajah sendiri jika di Markas Kepolisianlah hoax itu dibuat dan diedarkan. Bukan saja memalukan tapi pertanda terjadinya krisis moral yang perlu pembenahan segera. Aparat penegak hukum yang melanggar hukum mesti ditindak. Ini demi keadilan berdasarkan Tuhan Yang Maha Esa.

Menurut undang undang, aparat penegak hukum tidak boleh berpolitik atau berpihak dalam persaingan politik. Artinya harus dalam posisi netral. Hal ini didasarkan pada aturan Pasal 28 ayat (1) UU No 2 tahun 2012 tentang Kepolisian Negara Republik Indonesia yang berbunyi :

"Kepolisian Negara Republik Indonesia bersikap netral dalam kehidupan politik dan tidak melibatkan diri pada kegiatan politik praktis".

Dalam kompetisi Pilpres saat ini Kepolisian dilarang untuk mendukung salah satu kontestan. Termasuk terlibat dalam politik praktis mendiskreditkan salah satu kandidat, apalagi membuat hoax atau fitnah. Aparat yang berlaku demikian tentu dikualifikasikan sebagai pelanggar hukum. Mesti ada sanksi.

Dalam instansi berstruktur komando seperti TNI dan Kepolisian, jika suatu kebijakan dijalankan, maka jika kebijakan tersebut salah dan melanggar, maka atasan yang memerintahkanlah yang bertanggung jawab. Jika "skandal" produsen hoax tersebut ternyata terbukti, maka Kapolri harus menindak oknum yang mencoreng nama baik institusi Kepolisian itu.

Jika hal ini sepengetahuan apalagi instruksi dari Kapolri maka Presiden mesti mencopotnya. Jika Presiden membiarkan pelanggaran terjadi, maka Presiden lah yang bertanggungjawab. DPR dapat memulai mengusut apa yang sebenarnya terjadi dengan membentuk Pansus. Diawali dengan memanggil Kapolri.

Persoalan dugaan Mabes Polri sebagai produsen hoax tentu bukan persoalan kecil. Ini menyangkut harkat bangsa juga. Karenanya mesti dituntaskan. Jangan dibuat mengambang dan dibiarkan dengan asumsi nanti juga akan dilupakan.

Tidak, sejarah itu selalu mencatat peristiwa-peristiwa yang terjadi. Hitam atau putih atau yang hitam telah diputihkan, akan menjadi catatan dari generasi ke generasi. Betapa malu dan mengenaskannya diri kita yang menjadi pimpinan negara beserta aparatnya ternyata kelak menjadi buah tutur yang buruk bagi generasi mendatang.

Belum terlambat Polisi untuk segera kembali ke posisi netral. Polri itu adalah Polisi Negara bukan Polisi Presiden atau Polisi Calon Presiden. [syahid/voa-islam.com]

Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!

Citizens Jurnalism lainnya:

+Pasang iklan

Gamis Syari Murah Terbaru Original

FREE ONGKIR. Belanja Gamis syari dan jilbab terbaru via online tanpa khawatir ongkos kirim. Siap kirim seluruh Indonesia. Model kekinian, warna beragam. Adem dan nyaman dipakai.
http://beautysyari.id

Cari Obat Herbal Murah & Berkualitas?

Di sini tempatnya-kiosherbalku.com. Melayani grosir & eceran herbal dari berbagai produsen dengan >1.500 jenis produk yang kami distribusikan dengan diskon sd 60% Hub: 0857-1024-0471
http://www.kiosherbalku.com

Dicari, Reseller & Dropshipper Tas Online

Mau penghasilan tambahan? Yuk jadi reseller tas TBMR. Tanpa modal, bisa dikerjakan siapa saja dari rumah atau di waktu senggang. Daftar sekarang dan dapatkan diskon khusus reseller
http://www.tasbrandedmurahriri.com

NABAWI HERBA

Suplier dan Distributor Aneka Obat Herbal & Pengobatan Islami. Melayani Eceran & Grosir Minimal 350,000 dengan diskon s.d 60%. Pembelian bisa campur produk >1.300 jenis produk.
http://www.anekaobatherbal.com

Palestina Masih Berduka, Ayo Ulurkan Tangan Bantu Mereka

Palestina Masih Berduka, Ayo Ulurkan Tangan Bantu Mereka

Sahabat, Ulurtangan mari kirimkan dukungan terbaikmu untuk warga Palestina di Gaza demi menguatkan mereka menghadapi situasi mencekam ini. Mari dukung mereka dengan berdonasi dengan cara:...

Open Donasi Wakaf Pembangunan Rumah Qur'an & TK Islam Terpadu An Najjah di Jonggol

Open Donasi Wakaf Pembangunan Rumah Qur'an & TK Islam Terpadu An Najjah di Jonggol

Saat ini, Ulurtangan bersama Yayasan An Najjahtul Islam Jonggol sedang merintis pembangunan Rumah Qur’an dan Taman Kanak-kanak Islam Terpadu (TKIT) An Najjah dan Gedung Majelis Taklim di Jonggol,...

Ulurtangan Bersama PDUI Kota Bekasi Safari Wakaf Qur'an dan Tebar Sembako ke Pelosok Negeri

Ulurtangan Bersama PDUI Kota Bekasi Safari Wakaf Qur'an dan Tebar Sembako ke Pelosok Negeri

Mari bergabung dalam memperkuat jaringan kebaikan di pelosok negeri dengan Wakaf Al-Qur'an. Jangan ragu untuk menjadi bagian dari kebaikan ini. Abadikan harta dengan wakaf Al-Qur'an dan saksikan...

Bantu Naura, Balita Hebat Sembuh Dari Tumor Pembuluh Darah

Bantu Naura, Balita Hebat Sembuh Dari Tumor Pembuluh Darah

Hidup Naura Salsabila dipenuhi dengan rintangan yang sangat berat. Meskipun baru berusia sepuluh bulan, bayi yang imut ini harus menghadapi penyakit yang dahsyat, yaitu tumor pembuluh darah berukuran...

Rumah Keluarga Yatim Ludes Terbakar Saat Ditinggal Sholat Tarawih

Rumah Keluarga Yatim Ludes Terbakar Saat Ditinggal Sholat Tarawih

Rumah yang ditinggali keluarga yatim Ibu Turyati (34) ludes terbakar saat ditinggal berbuka puasa bersama dan sholat Tarawih. Kebakaran pada Kamis malam (23/3/2023) itu tak menyisakan barang...

Latest News

MUI

Sedekah Al Quran

Sedekah Air untuk Pondok Pesantren

Must Read!
X