Ahad, 27 Jumadil Akhir 1446 H / 30 Maret 2014 19:31 wib
6.951 views
Tiga Prajurit Rumania Tewas dan Terluka dalam Serangan Bom Jibaku di Afghanistan
ZABUL, AFGHANISTAN (voa-islam.com) - Seorang prajurit koalisi pimpinan NATO tewas dan dua lainnya terluka dalam sebuah serangan bom jibaku di provinsi Zabul Afghanistan selatan pada hari Ahad (30/3/2014).
Menurut para pejabat lokal, insiden itu terjadi pada Ahad pagi di jalan raya Kabul-Kandahar.
Kepala polisi Jenderal Ghulam Sakhi Rogh Lewanai mengatakan insiden itu terjadi sekitar pukul 10 pagi waktu setempat di distrik Shahr-e-Safa.
Jenderal Ghulam Shaki lebih lanjut menambahkan bahwa pembom jibaku meledakkan sebuah kendaran berisi bahan peledak rakitan dekat dari konvoi pasukan Romania.
Dia mengatakan setidaknya satu prajurit Rumania tewas dan dua lagi terluka menyusul ledakan itu.
Menurut Jenderal Ghulam Shaki sedikitnya tiga warga sipil juga terluka dalam insiden tersebut.
Zabul merupakan diantara provinsi yang relatif bergolak diantara provinsi-provinsi timur laut Afghanistan dimana kelompok mujahidin secara aktif beroperasi di berbagai distrik tersebut dan sering melakukan seragan terhadap pasukan pemerintah dan koalisi.
Telah terjadi lonjakan dalam jumlah serangan mujahidin terhadap pasukan Afghanistan, pasukan asing, dan warga sipil di negara itu dalam beberapa bulan terakhir. Pasukan pimpinan AS dan pasukan Afghanistan juga terjerumus dalam serangan mujahidin Taliban hampir setiap harinya.
Menurut angka terbaru yang dirilis oleh situs icasualties.org 3.418 tentara asing telah tewas di Afghanistan sejak perang pimpinan AS dimulai dua belas tahun yang lalu. (by/kp)
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!