Home | Redaksi | Advertisement | Kirim Naskah | Pedoman Pemberitaan Media Siber
Facebook RSS
23.093 views

Wujudkan Gerakan Literasi Pesantren, SMA Plus Muallimin Selenggarakan Sidang Karya Tulis

TASIKMALAYA (voa-islam.com) - SMA Plus Muallimin Persis Rajapolah menyelenggarakan Sidang Karya Tulis Ilmiah  pada Senin-Rabu, 25-27 Oktober 2021.

Kegiatan sidang (munaqasyah) dilaksanakan di kampus Smusim yang beralamat di Jalan Layang Rajapolah 01 Desa Manggungjaya Kecamatan Rajapolah Kabupaten Tasikmalaya.  

Munaqasyah KTI ini diikuti oleh 52 peserta yang merupakan santri kelas XII jurusan Mipa dan IPS. Seluruh peserta yang merupakan angkatan ke-16 ini mengikuti jalannya persidangan setelah mendapatkan surat persetujuan dari pembimbing dan panitia. 

"Sidang KTI dilaksanakan sebagai perwujudan dari Gerakan Literasi Pesantren (GLP) yang menjadi program unggulan di Smusim. Munaqasyah merupakan tahap ke-3 dari proses panjang penyusunan karya ilmiah," kata Marjan Fariq, S.Pd. selaku ketua panitia saat ditanya tujuan acara. 

"Tahapan KTI dimulai dari pengajuan judul oleh peserta, pembimbingan selama satu bulan, sidang, revisi, dan terakhir pengesahan. Tujuannya untuk mengasah 4 keterampilan berbahasa, yakni keterampilan menyimak, membaca, menulis, dan berbicara," tambahnya seperti dilansir persis.or.id

Penyusunan karya tulis ilmiah merupakan kegiatan rutin tahunan yang menjadi syarat untuk mengikuti ujian akhir pesantren.  

"Setiap santri di sekolah kami wajib mengikuti kegiatan penyusunan KTI. Saya yakin kegiatan ini sangat bermanfaat meningkatkan kemampuan literasi santri. Mereka mesti memiliki daya pikir yang ilmiah, kritis, dan sistematis layaknya kader jamiyyah, " ujar Ustaz Yuyu Wahyu, S.Th.I., M.M. selaku Mudir Am. 

Sidang KTI dilaksanakan secara terbuka. Peserta sidang duduk di depan dua orang penguji disaksikan orang tua atau wali beserta adik kelas dalam satu ruangan. 

"Proses penyusunan KTI melatih saya serius, apik dalam sistematika penulisan, manajemen waktu, memilah skala prioritas tugas, dan melatih mental terutama saat persidangan tadi. Alhamdulillah dengan persiapan yang maksimal beberapa pertanyaan penguji dapat saya jawab," ucap Sindy Aulia Rahmani salah satu peserta dengan judul KTI "Pengaruh Komunikasi Asertif dalam Keluarga terhadap Perilaku Pelajar."

"Saya berterima kasih karena bisa menyaksikan putri saya beradu argumen dengan penguji. Paling tidak sidang ini menjadi kesempatan orang tua untuk mengukur perkembangan belajar anak," tutur Abdul Fatah selaku orang tua dari Yasfa Nafisa Islami.  

"Saya sangat bangga dan terharu karena anak saya dididik dan mendapat pembelajaran yang baik sebagai bekal sebelum nanti ia masuk perkuliahan. Saya menyaksikan sendiri penguji sangat menguasai dan mendalami Paper yang dibuat anak saya. Tradisi penyusunan KTI di SMA Plus Muallimin mesti dipertahankan bahkan ditingkatkan," tutupnya. [syahid/voa-islam.com]

Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!

Smart Teen lainnya:

+Pasang iklan

Gamis Syari Murah Terbaru Original

FREE ONGKIR. Belanja Gamis syari dan jilbab terbaru via online tanpa khawatir ongkos kirim. Siap kirim seluruh Indonesia. Model kekinian, warna beragam. Adem dan nyaman dipakai.
http://beautysyari.id

Cari Obat Herbal Murah & Berkualitas?

Di sini tempatnya-kiosherbalku.com. Melayani grosir & eceran herbal dari berbagai produsen dengan >1.500 jenis produk yang kami distribusikan dengan diskon sd 60% Hub: 0857-1024-0471
http://www.kiosherbalku.com

Dicari, Reseller & Dropshipper Tas Online

Mau penghasilan tambahan? Yuk jadi reseller tas TBMR. Tanpa modal, bisa dikerjakan siapa saja dari rumah atau di waktu senggang. Daftar sekarang dan dapatkan diskon khusus reseller
http://www.tasbrandedmurahriri.com

NABAWI HERBA

Suplier dan Distributor Aneka Obat Herbal & Pengobatan Islami. Melayani Eceran & Grosir Minimal 350,000 dengan diskon s.d 60%. Pembelian bisa campur produk >1.300 jenis produk.
http://www.anekaobatherbal.com

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Ustadzah Salma Khoirunnisa, salah satu pengajar di Pesantren Tahfizul Quran Darul Arqom Sukoharjo mengalami kecelakaan. Kondisinya masih belum sadar, dan sempat koma selama 5 hari karena diperkirakan...

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Diawali dengan berniat karena Allah, berperan aktif menebarkan amal sholeh dan turut serta membantu pemerintah memberikan kemudahan kepada umat mendapatkan pelayanan kesehatan, maka Ulurtangan...

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Rafli Bayu Aryanto (11) anak yatim asal Weru, Sukoharjo ini membutuhkan biaya masuk sekolah tingkat SMP (Sekolah Menengah Pertama). Namun kondisi ibu Wiyati (44) yang cacat kaki tak mampu untuk...

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Alhamdulillah, pada Sabtu, (18/11/2023), Yayasan Ulurtangan.com dengan penuh rasa syukur berhasil melaksanakan program Sedekah Barangku sebagai wujud nyata kepedulian terhadap sesama umat Islam....

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Sungguh miris kondisi Arga Muhammad Akbar (2) anak kedua pasangan Misran dan Sudarti ini, sudah sebulan ini perutnya terus membesar bagai balon yang mau meletus. Keluarganya butuh biaya berobat...

Latest News
IHATEC Dukung Kesiapan Penguatan Jaminan Produk Halal

IHATEC Dukung Kesiapan Penguatan Jaminan Produk Halal

Sabtu, 02 Nov 2024 08:30

Doa Terbebas Hutang & Lapang Rizki

Doa Terbebas Hutang & Lapang Rizki

Rabu, 30 Oct 2024 14:08

Miras Induk Kemaksiatan

Miras Induk Kemaksiatan

Rabu, 30 Oct 2024 10:56


MUI

Sedekah Al Quran

Sedekah Air untuk Pondok Pesantren

Must Read!
X

Rabu, 30/10/2024 14:08

Doa Terbebas Hutang & Lapang Rizki