Home | Redaksi | Advertisement | Kirim Naskah | Pedoman Pemberitaan Media Siber
Facebook RSS
12.099 views

Bentuk Jihad yang Tak Kita Inginkan

Oleh: Badrul Tamam

Alhamdulillah, segala puji bagi Allah, Rabb semesta alam. Shalawat dan salam semoga terlimpah kepada Rasul yang diutus sebagai rahmat bagi semesta alam, keluarga dan para sahabatnya.

Bermacam bentuk aksi jihad yang dilakukan kaum muslimin sebagai pembelaan kepada agamanya dan perlawanan terhadap kekufuran dan kemungkaran. Hanya saja, sebagian aksi tersebut  tidak diikuti dengan pertimbangan syar'i dan strategi yang matang. Kurang memperhatikan Fiqih Syar'i dan fikih realitas sehingga lebih banyak menimbulkan kemudharatan daripada kemaslahatan.

Satu kata yang disepakati, jihad sangat dibutuhkan umat ini. Ia menjadi syarat kemuliaannya. Tanpa jihad, pasti umat ini dihinakan dihadapan umat-umat yang lain. Namun, jihad tersebut bukan sembarang jihad. Jihad yang ditegakkan dengan ikhlas dan benarlah yang dapat meninggikan kalimatullah.

Dalam pelaksanaan jihad, khususnya jihad modern sekarang ini, sangat dibutuhkan keluasan ilmu dan pemahaman akan realitas sehingga pertimbangan dalam mengambil keputusan matang. Bukan hanya melihat ini boleh atau disyariatkan saja, tapi lebih dari itu harus mempertimbangkan juga fikih aulawiyah (priorotas), mana yang lebih mendesak dan lebih mendatangkan manfaat. Keputusan yang diambil harus dipertimbangkan benar-benar menjanjikan kemanfaatan bagi jihad dan mujahidin. Bukan sebaliknya, aksi jihad malah mencoreng nama baik jihad dan kaum mujahidin. Jika demikian, maka jihad semacam ini tidak boleh dilakukan. Ingatlah, terdapat dalam Shahihain, Nabi Shallallahu 'Alaihi Wasallam menolak usulan sebagian sahabat untuk membunuh kaum munafikin yang sudah menampakkan kenifakannya. Semua itu dilakukan untuk melunakkan hati manusia dan untuk mencegah rusaknya citra beliau dan kaum muslimin. Beliau Shallallahu 'Alaihi Wasallam bersabda, "Biarkan mereka (agar) manusia tidak membicarakan bahwa Muhammad membunuh para sahabatnya."

. . . jihad sangat dibutuhkan umat ini. Ia menjadi syarat kemuliaannya. Tanpa jihad, pasti umat ini dihinakan dihadapan umat-umat yang lain. Namun, jihad tersebut bukan sembarang jihad. . .   

Syaikh Al Mujahid Abdul Mun’im Musthofa Halimah atau yang lebih dikenal Abu Basheer Ath Tharthusy dalam situs Mimbar al-Tauhid wa al-Jihad menjelaskan beberapa bentuk-bentuk jihad yang beliau anggap tidak tepat dan tidak benar. Beliau menuliskannya dengan, "Bentuk Jihad yang Tidak Kita Kehendaki". Berikut ini penjelasan dari beliau yang sudah diterjemahkan oleh saudara kami Abu Izzuddin FuadAl Hazimi:

لَا نُرِيْدُ الْجِهَادَ الَّتِي تَكُونُ بَوَاعِثَهُ الضَّجْرُ  وَقِلَّةُ الصَّبْرِ عَلىَ الْوَاقِعِ  فَيَحْمِلُ صَاحِبَهُ عَلَى اسْتِشْرَافِ مَوَاطِنِ الْهَلَكَةِ وَالْمَوْتِ  لِيَسْتَرِيحَ  

Kami tidak menghendaki jihad yang timbul akibat kebosanan dan kurangnya kesabaran menghadapi realitas perjuangan,  sehingga membuat seseorang bersikap berlebihan dalam menyebabkan kerusakan dan kematian.  Semua itu dilakukannya karena ia ingin segera beristirahat dari perjuangan.” 

لَا نُرِيْدُ الْجِهَادَ شَهْوَةً سَاعَةً  لِيُقَالَ فُلَانٌ جَاهِدٌ فِي مَكَانٍ كَذَا أَوْ كَذَا  فَإِذَا انْقَضَتْ  اِنْطَفَأَتْ جَذْوَةُ الْجِهَادِ فِي النَّفْسِ  وَانْتَهَى كُلُّ شَيْءٍ

"Kami tidak menghendaki jihad karena hawa nafsu sesaat supaya dikatakan si fulan telah berjihad di sana atau  di sini, sehingga apabila nafsu itu itu telah terpuaskan, mati-lah bara jihad dari dalam jiwanya, habis, tidak  bersisa sedikit pun".

لَا نُرِيْدُ الْجِهَادَ  الَّذِي يَحْمِلُ صَاحِبَهُ عَلَى الْاِسْتِعْجَالِ  وَقَطَفَ الثِّمَارَ قَبْلَ أَوَانِهَا  فَمَنْ تَعَجَّلَ شَيْئًا قَبْلَ أَوَانِهِ عُوْقِبَ بِحِرْمَانِهِ  فَأَمْرُ الْجِهَادُ عَظِيْمٌ  لَا يُتْقِنُهُ إِلَّا الرَّجُلُ الْمِكِّيْثُ  

"Kami tidak menghendaki jihad  yang membuat pelakunya menjadi  tergesa-gesa dalam bertindak serta ingin segera memanen buah sebelum waktunya matang. Karena barangsiapa tergesa-gesa dalam suatu amalan sebelum tiba waktunya, diharamkan baginya untuk memperoleh buahnya.  Jihad adalah perkara yang agung, tidak ada yang dapat itqan (teguh, cermat, tsabat, bersungguh-sungguh dan penuh perhitungan) di atasnya kecuali seseorang yang sabar dan teguh dalam pendirian."

لَا نُرِيْدُ الْجِهَادَ  الَّذِي يكون ذريعة للفرار من الواقع الذي يجب أن يُجاهد  أو الفرار من تحمل المسؤوليات الشرعية الملقاة على عاتق العباد  

"Kami tidak menghendaki jihad karena alasan melarikan diri dari kondisi dan realitas yang seharusnya dihadapi dengan jihad (kesungguhan dan keteguhan) atau lari dari  amanah syar’iyyah yang seharusnya diemban dengan penuh tanggung jawab oleh setiap hamba Nya.” 

لا نريد الجهاد  الذي لا يُحسن تقدير المصالح من المفاسد  ولا لما يجب أن يُقدم أو يؤخر  ولا يُلقي بالاً لعواقب الأمور المعتبرة شرعاً وعقلاً

"Kami tidak menghendaki jihad yang tidak mengedepankan pertimbangan mashlahat (kebaikan) dan mafasid (kerusakan), yang tidak menimbang mana prioritas dan mana yang harus diakhirkan dan juga tidak peduli dengan dampak dari jihadnya itu dengan penuh pertimbangan baik secara  syar’i maupun pemikiran yang matang."

. . . Kami tidak menghendaki jihad yang tidak mengedepankan pertimbangan mashlahat (kebaikan) dan mafasid (kerusakan), yang tidak menimbang mana prioritas dan mana yang harus diakhirkan dan juga tidak peduli dengan dampak dari jihadnya itu . . .

لا نريد الجهاد  الذي تنطلق قوافله لساحات القتال قبل أن تستوفي الحد الأدنى من الإعداد  فتكون لقمة سائغة سهلة للعدو

"Kami tidak menghendaki jihad yang pasukannya menuju medan perang dengan tidak memenuhi batasan minimum i’dad (persiapan), sehingga menjadi makanan empuk bagi musuh dan dengan sangat  mudahlah dikalahkan oleh mereka."

لا نريد الجهاد  الذي تسيره رغبات ومصالح الطواغيت الظالمين  فإذا أذنوا له ـ لغايةٍ في نفوسهم ـ انطلقت قوافله  وإن لم يأذنوا له أمسكت قوافله وتوقفت

"Kami tidak menghendaki jihad hanya demi kemaslahatan para thaghut yang zalim. Apabila para thaghut itu mengijinkan –karena suatu tujuan dan strategi tertentu -  berangkatlah kafilah jihad itu dan jika mereka tak mengijinkan, berhenti pula kafilah itu dan membatalkan amaliyah mereka." 

لا نريد الجهاد الذي يميز أهله بين طاغوت وطاغوت  فيوالون طاغوتاً ويُعادون طاغوتاً  

"Kami tidak menginginkan jihad yang hanya untuk membedakan antara thaghut yang satu dengan thaghut lainnya, sehingga mereka  berwala’ (loyal) kepada thaghut yang satu untuk memusuhi thaghut yang lainnya."

لا نريد الجهاد الذي يستبدل طاغوتاً بطاغوت  وكفراً بكفرٍ آخر  ونظاماً فاسدٍ بنظام فاسدٍ آخر

Kami tidak menghendaki jihad untuk melengserkan kekuasaan thaghut agar digantikan dengan taghut lainnya, kekufuran dengan kekufuran bentuk lain, sistem negara yang rusak dengan sistem negara yang rusak lainnya."

لا نريد الجهاد الذي تنتهي تطلعاته وآماله عند حدود العطاء والاستشهاد  وليكن بعدها ما يكون  ومن غير تطلع إلى مراحل التأسيس والبنيان  وتحقيق الأهداف

"Kami tidak menghendaki jihad yang tujuan dan cita-cita akhirnya hanya untuk menggugurkan kewajiban jihad dan semata-mata hanya untuk meraih mati syahid, kemudian tidak peduli lagi dengan apa yang akan terjadi selanjutnya, tidak mau tahu dengan kelangsungan perjuangan berikutnya, tidak peduli pada fase-fase pembangunan pondasi dan tegaknya bangunan Islam serta langkah-langkah dan strategi untuk mewujudkan tujuan-tujuan jihad (menjadikan kalimah Allah dan syari’ah-Nya menjadi yang tertinggi di muka bumi -pent)."

لا نريد الجهاد الذي يقطف ثماره الطواغيت الظالمون  وكأنه من المفروض علينا أن يكون منا العطاء والفداء  والاستشهاد  وعليهم ـ وهم على أريكتهم يتسامرون ويتآمرون ـ جني الثمار  وفق أهدافهم ومآربهم  ومخططاتهم الهدامة

"Kami tidak menghendaki jihad yang buahnya hanya akan dipetik oleh para thaghut zhalim, sehingga seakan-akan kita lah yang diwajibkan memberikan seluruh apa yang kita miliki demi jihad ini, harta benda, pengorbanan dan jiwa kita sebagi syuhada’ sedangkan nantinya, justru para thaghut itu yang akan memetik buah jihad kita dan menentukan strategi, tujuan dan langkah-langkah ke depan pasca kemenangan, sementara di saat para mujahidin berjihad, mereka justru saling berseteru dan bersaing satu dengan lainnya untuk memperebutkan “kue” kekuasaan manakala jihad memperoleh kemenangan." 

Kemudian beliau tutup, dengan kalimat: "Inilah jihad yang tidak kami inginkan, yang tidak kami serukan, dan tidak kami usahakan untuk meneguhkannya." Wallahu Ta'ala A'lam [PurWD/voa-islam.com]

Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!

Jihad Fie Sabilillah lainnya:

+Pasang iklan

Gamis Syari Murah Terbaru Original

FREE ONGKIR. Belanja Gamis syari dan jilbab terbaru via online tanpa khawatir ongkos kirim. Siap kirim seluruh Indonesia. Model kekinian, warna beragam. Adem dan nyaman dipakai.
http://beautysyari.id

Cari Obat Herbal Murah & Berkualitas?

Di sini tempatnya-kiosherbalku.com. Melayani grosir & eceran herbal dari berbagai produsen dengan >1.500 jenis produk yang kami distribusikan dengan diskon sd 60% Hub: 0857-1024-0471
http://www.kiosherbalku.com

Dicari, Reseller & Dropshipper Tas Online

Mau penghasilan tambahan? Yuk jadi reseller tas TBMR. Tanpa modal, bisa dikerjakan siapa saja dari rumah atau di waktu senggang. Daftar sekarang dan dapatkan diskon khusus reseller
http://www.tasbrandedmurahriri.com

NABAWI HERBA

Suplier dan Distributor Aneka Obat Herbal & Pengobatan Islami. Melayani Eceran & Grosir Minimal 350,000 dengan diskon s.d 60%. Pembelian bisa campur produk >1.300 jenis produk.
http://www.anekaobatherbal.com

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Ustadzah Salma Khoirunnisa, salah satu pengajar di Pesantren Tahfizul Quran Darul Arqom Sukoharjo mengalami kecelakaan. Kondisinya masih belum sadar, dan sempat koma selama 5 hari karena diperkirakan...

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Diawali dengan berniat karena Allah, berperan aktif menebarkan amal sholeh dan turut serta membantu pemerintah memberikan kemudahan kepada umat mendapatkan pelayanan kesehatan, maka Ulurtangan...

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Rafli Bayu Aryanto (11) anak yatim asal Weru, Sukoharjo ini membutuhkan biaya masuk sekolah tingkat SMP (Sekolah Menengah Pertama). Namun kondisi ibu Wiyati (44) yang cacat kaki tak mampu untuk...

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Alhamdulillah, pada Sabtu, (18/11/2023), Yayasan Ulurtangan.com dengan penuh rasa syukur berhasil melaksanakan program Sedekah Barangku sebagai wujud nyata kepedulian terhadap sesama umat Islam....

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Sungguh miris kondisi Arga Muhammad Akbar (2) anak kedua pasangan Misran dan Sudarti ini, sudah sebulan ini perutnya terus membesar bagai balon yang mau meletus. Keluarganya butuh biaya berobat...

Latest News

MUI

Sedekah Al Quran

Sedekah Air untuk Pondok Pesantren

Must Read!
X