Senin, 3 Jumadil Awwal 1446 H / 3 Agutus 2020 15:15 wib
3.075 views
Jet-jet Tempur Israel Serang Jalur Gaza
JALUR GAZA, PALESTINA (voa-islam.com) - Jet-jet tempur Israel melakukan serangan terhadap fasilitas Hamas di Jalur Gaza setelah "roket" ditembakkan dari kantong yang dikuasai Hamas terhadap negara Yahudi itu, kata militernya Senin (3/8/2020).
Israel mengklaim pada Ahad malam sebuah "proyektil" yang ditembakkan dari Gaza telah dicegat oleh sistem anti-roket Kubah Besi.
Itu adalah yang pertama yang ditembakkan dari kantong pantai Palestina sejak pekan pertama Juli, dan memicu sirene, kata tentara Israel.
Sebagai tanggapan, "jet tempur dan & pesawat kami baru saja menyerang fasilitas teror Hamas di Gaza," klaim Pasukan Pertahanan Israel dalam sebuah pernyataan.
Seorang juru bicara dewan regional Shaar Hanegev, daerah di mana sirene berbunyi, mengatakan proyektil yang diluncurkan dari Gaza tidak menyebabkan kerusakan atau korban.
Israel dan gerakan Islam Hamas telah berperang tiga kali sejak 2008.
Meskipun ada gencatan senjata dalam beberapa bulan terakhir, mereka secara berkala bertukar tembakan, dengan para pejuang di jalur meluncurkan roket ke Israel dan negara Yahudi juga menyerang sasaran-sasaran di dalam Gaza. (AFP)
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!