Senin, 21 Syawwal 1446 H / 10 Mei 2010 20:56 wib
2.700 views
Yaman Tidak Akan Serahkan Awlaqi Ke Amerika
SHANA (voa-islam): Menteri Luar Negeri Yaman DR Abu Bakar al-Qirbi mengumumkan bahwa negaranya tidak akan mengekstradisi Imam Yaman yang dituduh terkait dengan Al-Qaeda Anwar Awlaqi ke Amerika Serikat, namun akan diadili dihadapan pengadilan Yaman.
DR Qirbi mengatakan kepada surat kabar Kuwait "Ad-Dar": "mengejar Awlaqi di Yaman tidak dapat dipisahkan dari koordinasi dengan dinas keamanan Yaman, yaitu yang pertama berkepentingan untuk mengusir anggota teroris dari wilayahnya."
DR Qirbi menjelaskan bahwa telah ada persiapan dari pihak Amerika untuk melatih pasukan "anti terorisme" di Yaman, dan telah ada koordinasi intelijen antara Yaman dan Amerika Serikat, negara-negara Eropa dan negara-negara Arab lainnya.
DR Qirbi menggambarkan hubungan Kuwait - Yaman, sedang melewati tahap yang berbeda, dan menekankan bahwa komunikasi yang terjalin antar para pemimpin kedua negara mencerminkan kemajuan yang terjadi dalam hubungan antara kedua negara, dia mengisyaratkan keinginan Yaman bahwa hubungan bilateral tersebut menjadi contoh model bagi hubungan internasional.
(ar/islammemo)
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!