Selasa, 21 Rajab 1446 H / 4 Februari 2014 12:30 wib
10.472 views
Al Irsyad Selenggarakan Tablig Akbar "Syiah Bukan Islam"
SURAKARTA (voa Islam) - Bahasan mengenai Syiah beberapa waktu ini ramai dibicarakan. Entah secara bersamaan atau bukan Syiah kembali saat konflik Suriah muncul. Meski sebenarnya jauh sebelum itu persoalan Sunni Syiah sudah ada sejak dulu. Namun setidaknya konflik Suriah menjadi pemicu untuk menggelorakan perlawanan terhadap aliran sesat tersebut.
... Acara yang dimoderatori oleh Mulyanto Abdullah Khoir M.Ag terbilang cukup menarik. Ini dapat dilihat dari banyaknya peserta yang memberikan atensi baik itu pendapat ataupun pertanyaan .,,
Bertempat di Gedung Al Irsyad, Ahad (2/2/2014) diselenggarakan Tablig Akbar dengan mengambil tema “Syiah Bukan Islam”. Ribuan umat Islam tumpah ruah memenuhi gedung tersebut hingga meluber keluar. Panitia pun sudah tanggap dengan disediakannya tambahan tenda diluar gedung.
Dua pembicara luar kota hadirkan dalam acara tersebut. Habib Ahmad Zein Al Kaff (Pengurus MUI dan Wakil Rais Syuriah PWNU Jawa Timur) dan Ust Ir Andri Kurniawan M.Ag (Forum Anti Syiah Indonesia/FASI). Sedang Dr Mu’inudinillah Basri, selaku Ketua Umum Dewan Syariah Kota Surakarta (DSKS) kembali didaulat menjadi keynote Speaker.
Acara yang dimoderatori oleh Mulyanto Abdullah Khoir M.Ag terbilang cukup menarik. Ini dapat dilihat dari banyaknya peserta yang memberikan atensi baik itu pendapat ataupun pertanyaan.
Dalam kegiataan tersebut tamu undangan juga diberi bingkisan berupa buku karangan Habib Ahmad Zein Al Kaff yang berjudul "Export Revolusi Syiah Ke Indonesia."
Selain berupa kajian dalam acara itu juga diramaikan dengan penjualan merchandise berupa kaos, kalender,pin bertema Suriah yang sebagian dananya akan disumbangkan ke Suriah. Ada juga penyebaran buku dari MUI Pusat yang berjudul Mengenal dan Mewaspadai Penyimpangan Syiah di Indonesia. (Ranu/Abu fatih/voa Islam)
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!