Home | Redaksi | Advertisement | Kirim Naskah | Pedoman Pemberitaan Media Siber
Facebook RSS
3.831 views

Blunder Yaqut Kholil Qoumas

Oleh: M RIzal Fadillah (Pemerhati Politik dan Keagamaan)

Dalam hitungan hari Menag Yaqut Qoumas sudah menendang dua bola bunder eh blunder. Awal soal afirmasi Ahmadiyah dan Syi'ah yang menuai kecaman karena memancing kemarahan umat Islam yang telah lama menilai sesatnya Ahmadiyah dan Syi'ah.

Klarifikasi Menag malah mensejajarkan kedudukan hukum Syi'ah dan Ahmadiyah dengan NU dan Muhammadiyah. Penyetaraan yang ngawur dan tak pantas.

Kemudiannya di Webinar Lintas Agama 27 Desember 2020 Menag kontroversial ini menyatakan akan memerangi populisme Islam. Waduh Islam lagi yang menjadi sasaran. Menteri apa dan siapa sih dikau ini.

Populisme Islam itu banyak makna tapi Menag membuat definisi subyektif sendiri bahwa populisme Islam adalah penggiringan agama ke arah konflik. Dicari dalam kamus, tidak ditemukan populisme Islam seperti definisi Pak Menteri. Bagi pak Yaqut populisme Islam itu sama dengan radikalisme

Populisme Islam akan diperangi. Ini Menteri Agama atau Menhan atau Panglima TNI? Bawa pasukan apa Yaqut hendak memerangi populisme Islam?

Menteri Agama jika ingin menempatkan diri sebagai Menteri semua agama ya harus juga bisa menempatkan sebagai Menteri semua golongan atau kelompok umat Islam yang sah. Jangan menjadi duri pembuat konflik di kalangan internal umat Islam sendiri.

Populisme adalah upaya elit politik agar lebih merakyat. Populisme Islam menghendaki ajaran Islam dapat diterima oleh rakyat. Artinya bagus karena memang itulah misi da'wah yakni agar Islam dapat diterima dan dijalankan oleh kalangan rakyat. Menteri Agama sebagai muslim juga mengemban misi ini, misi populisme Islam. Islam bukan agama elit tetapi agama rakyat.

Vedi R Hadiz penulis buku Populisme Islam menyatakan bahwa mengartikan populisme Islam itu sama dengan intoleransi adalah keliru. Populisme Islam dapat bersifat konservatif maupun progresif. Apalagi menurutnya di Indonesia berbeda dengan di Turki tentang karakter populisme. Di Indonesia tidak memiliki visi dan misi yang jelas.

Sayang, diksi Menteri Yaqut ini radikal dan memancing konflik. Memerangi radikalisme dengan diksi radikal. Artinya sama saja dengan maling teriak maling. Semakin tidak menyejukkan narasi kebijakan Menteri semakin menjengkelkan umat. Baru beberapa hari saja menjabat sudah membuat prestasi berupa banyak reaksi.

Sebaiknya cepat pak Menteri ini mendekat dan minta nasehat kepada para ulama, sesepuh, kyai tentang bagaimana semestinya memimpin Kementrian yang mengurus harmoni antar umat beragama maupun internal umat itu sendiri. Hindari diksi atau narasi yang kontroversi dan menciptakan konflik. Jauhi ekstrimisme.

Jangan menjadi Menteri yang radikal, intoleran, sok kuasa, serta merasa sebagai pemilik dari kebenaran. Sebab hal-hal itulah yang sering menyebabkan blunder. Dua kali pak Yaqut membuat pernyataan yang menyedihkan. Waspada dan lebih hati-hati dalam berkata dan bersikap. Rakyat banyak yang tidak begitu percaya.

Buktikan bahwa keraguan atau ketidakpercayaan rakyat itu keliru. Stop membuat blunder ketiga atau keempat sebab bila terus menerus melakukan blunder, maka nanti bukan lagi menjadi Menteri Agama RI tetapi Menteri Blunder Republik Indonesia.

Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!

Citizens Jurnalism lainnya:

+Pasang iklan

Gamis Syari Murah Terbaru Original

FREE ONGKIR. Belanja Gamis syari dan jilbab terbaru via online tanpa khawatir ongkos kirim. Siap kirim seluruh Indonesia. Model kekinian, warna beragam. Adem dan nyaman dipakai.
http://beautysyari.id

Cari Obat Herbal Murah & Berkualitas?

Di sini tempatnya-kiosherbalku.com. Melayani grosir & eceran herbal dari berbagai produsen dengan >1.500 jenis produk yang kami distribusikan dengan diskon sd 60% Hub: 0857-1024-0471
http://www.kiosherbalku.com

Dicari, Reseller & Dropshipper Tas Online

Mau penghasilan tambahan? Yuk jadi reseller tas TBMR. Tanpa modal, bisa dikerjakan siapa saja dari rumah atau di waktu senggang. Daftar sekarang dan dapatkan diskon khusus reseller
http://www.tasbrandedmurahriri.com

NABAWI HERBA

Suplier dan Distributor Aneka Obat Herbal & Pengobatan Islami. Melayani Eceran & Grosir Minimal 350,000 dengan diskon s.d 60%. Pembelian bisa campur produk >1.300 jenis produk.
http://www.anekaobatherbal.com

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Ustadzah Salma Khoirunnisa, salah satu pengajar di Pesantren Tahfizul Quran Darul Arqom Sukoharjo mengalami kecelakaan. Kondisinya masih belum sadar, dan sempat koma selama 5 hari karena diperkirakan...

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Diawali dengan berniat karena Allah, berperan aktif menebarkan amal sholeh dan turut serta membantu pemerintah memberikan kemudahan kepada umat mendapatkan pelayanan kesehatan, maka Ulurtangan...

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Rafli Bayu Aryanto (11) anak yatim asal Weru, Sukoharjo ini membutuhkan biaya masuk sekolah tingkat SMP (Sekolah Menengah Pertama). Namun kondisi ibu Wiyati (44) yang cacat kaki tak mampu untuk...

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Alhamdulillah, pada Sabtu, (18/11/2023), Yayasan Ulurtangan.com dengan penuh rasa syukur berhasil melaksanakan program Sedekah Barangku sebagai wujud nyata kepedulian terhadap sesama umat Islam....

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Sungguh miris kondisi Arga Muhammad Akbar (2) anak kedua pasangan Misran dan Sudarti ini, sudah sebulan ini perutnya terus membesar bagai balon yang mau meletus. Keluarganya butuh biaya berobat...

Latest News

MUI

Sedekah Al Quran

Sedekah Air untuk Pondok Pesantren

Must Read!
X