Jum'at, 20 Rajab 1446 H / 8 November 2019 13:47 wib
4.021 views
Budaya Tabayyun, Solusi Konstruktif Cegah Hoaks di Era Milenial
Oleh:
Fauziah Ramdani
Ketua Forum Muslimah Dakwah Kampus Indonesia
PERNAHKAH suatu hari kita membaca informasi, mendengar cerita dari mulut ke mulut, atau menikmati sajian dunia maya dengan segala kompleksitasnya lalu setelah itu sadar atau tidak kita hanyalah satu diantara sekian banyak korban hoaks informasi?
Atau pernahkah suatu waktu kita disibukkan dengan ‘postingan-postingan’ mengejutkan yang padahal adalah drama (settingan) belaka?
Apa yang terjadi dewasa ini di era 4,0 cukup memprihatinkan. Kecanggihan teknologi-informasi tidak jarang menjadi faktor perpecahan di kalangan internal umat Islam bahkan menjadi pemecah belah keutuhan negara. Bayangkan saja, seseorang hanya dengan modal potongan video yang di-framing sesuai kehendak personal atau kelompok misalnya, maka orang yang tak sama pemahamannya dengan begitu mudah menyebarluaskannya atau memviralkannya di media sosial hingga akhirnya bisa menimbulkan kegaduhan publik.
Fenomena dizaman modern yang semakin tersebar dan merambat hampir keseluruh lapisan masyarakat setelah hadirnya media sosial begitu kompleks. Media sosial memang bukanlah ‘barang baru’ bagi masyarakat urban hari ini. Media sosial diakui seiring bertambahnya usia dunia tidak jarang menjadi produk terbaik namun kehadirannya menjadi polemik. Padanya kita bisa menemukan jutaan hiburan, informasi dan lika-liku kehidupan dengan hanya sekali klik saja, juga sekaligus padanya kita bisa menonton, membaca dan mendengar ragam kejadian yang justru hanyalah dusta semata.
Itulah mengapa tidak sedikit yang menggunakannya untuk meraup keuntungan walau harus menghalalkan berbagai cara, bertindak destruktif, merusak pilar-pilar kehidupan manusia atas nama materi, prestise dan persaingan kehidupan. Mereka yang disebut pelaku penyebar berita bohong (hoax) tentu saja telah banyak melanggar undang-undang hukum pidana juga asasinya mereka menabrak banyak rambu-rambu norma Ilahi yang bersumber dari Al-Qur’an dan Sunnah.
Hari ini kita begitu mudah menemukan kasus-kasus disosial media yang notifikasi kondisinya hampir sama, dimana Informasi yang tersebar bersifat bohong atau dusta dan tidak mengandung unsur klarifikasi (tabayyun). Apa saja fenomena akan menjadi viral, terkenal dan menjadi pusat perhatian para pengguna sosial media. Seorang anak kecil bisa saja viral karena nyanyiannya, seorang ibu bisa saja viral karena pekerjaan yang digelutinya ,seorang belia bisa saja viral karena hobinya dan masih begitu banyak kejadian-kejadian yang seolah menjadi suatu kondisi luar biasa karena lihainya penyebar berita melakukan framing berita. IItulah bukti konkret ketika kecanggihan teknologi-informasi tak diiringi dengan adanya semangat tabayyun (klarifikasi) hingga akhirnya yang ada hanyalah fitnah dan adu domba.
Tabayyun merupakan proses mencari kejelasan tentang sesuatu hingga jelas benar keadaannya. Kita meneliti dan meyeleksi berita, tidak tergesa-gesa dalam memutuskan masalah baik dalam hal hukum, kebijakan dan sebagainya. Tabayyun sangat dibutuhkan di zaman yang penuh fitnah ini. Sejatinya tabayyun diera hari harus menjadi karakter unggul.Imam Asy Syaukani rahimahullah berkata, “Yang dimaksud dengan tabayyun adalah memeriksa dengan teliti dan yang dimaksud dengan tatsabbut adalah berhati-hati dan tidak tergesa-gesa, melihat dengan keilmuan yang dalam terhadap sebuah peristiwa dan kabar yang datang, sampai menjadi jelas dan terang baginya.” (Fathul Qadir, 5:65).
Seorang yang memperoleh berita hoaks, tidak mudah mengurai berita tersebut hingga menjadi pembicaraan lanjutan masyarakat dunia maya. Apa yang bisa kita lakukan? Kita seharusnya menelisik terlebih dahulu pada apa yang akan disebarkannya. Melakukan tabayyun atau chek and rechek terhadap segala informasi, menguji kebenaran konten sebuah berita, menelesuri sumber berita, melakukan klarifikasi, serta membandingkan sebuah berita yang disebarkan oleh satu sumber dengan sumber-sumber yang lain. Menghimbau kepada penikmat media sosial untuk tidak membicarakan berita atau informasi yang belum jelas asal-usulnya. Dengan begitu sebenarnya masyarakat telah menutup pintu rapat-rapat dari peluang masuknya berita atau pun informasi hoax di lingkungan masing-masing. Mendiamkan berita yang tidak jelas, adalah tindakan tepat untuk memutus mata rantainya supaya tidak tersebar luas.
Nabi shallallahu’alaihi wasallam pun juga pernah mengingatkan dalam riwayat Baihaqi bahwa: “Kehati-hatian adalah dari Allah dan tergesah-gesah adalah dari setan.”
Beragam kisah bisa kita temukan dari para Sahabat Nabi shallallahu’alaihi wasallam akan terawatnya spirit tabayyun dizamannya. Suatu saat khalifah Umar bin Khattab Radhiyallahu ‘anhu mendapat laporan wanita yang berbuat zina. Beliau lalu memerintahkan untuk merajamnya. Di tengah perjalanan, seorangpetugas rajam bertemu dengan Ali. Ali bertanya mengenainya kemudian melepaskan tangan wanita itu dari mereka. Dilaporkanlah peristiwa itu kepada Umar Radhiyallahu ‘anhu. Dan beliau berkeyakinan bahwa tidak mungkin Ali melakukan itu tanpa alasan. Alhasil, setelah diklarifikasi wanita ini bukanlah wanita biasa, Ia adalah wanita gila dan kemungkinan ada yang memperkosanya. Akhirnya, keputusan pun dicabut. (HR. Ahmad)
Adapula kisah Umar bin Abdul Aziz Rahimahullah yangdidatangi seseorang melaporkan suatu (keburukan) seseorang. Umar tak langsung menerimanya tapi berkomentar, “Kami akan menunggu terlebih dahulu perkaramu, jika kamu berdusta maka kamu masuk pada ayat “jika datang kepadamu orang fasik dengan suatu berita maka tabayunlah” (QS. Al-Hujurat [49]: 6) dan jika kamu benar, maka kamu masuk dalam ayat “yang banyak mencela, yang kian ke mari menghambur fitnah,” (QS. Al-Qalam [69]: 11). “Jika kamu mau, maka kami akan memaafkanmu.” Lalu orang itupun meminta maaf dan berjanji tidak akan mengulanginya lagi. (Adz-Dzammar, Tashfiyah al-Quluub min Adraan al-Auzaar, 107).
Apa Yang bias kita petik dari kisah tersebut diatas? Semoga kita mampu menjadi pengguna sosial media yang bijak dan ramah terhadap berita informasi yang hadir disekeliling kita, mampu menahan diri untuk tidak turut andil menyebar berita dusta tanpa adanya tabayyun (klarifikasi) terlebih dahulu,sehingga terwujud ketentraman hidup. Aamiin. Wallahua’lam.*
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!