Kamis, 5 Ramadhan 1446 H / 23 Januari 2020 20:35 wib
3.842 views
Utusan Khusus AS Ancam Pemimpin Baru Pasukan Quds IRGC Akan Bernasib Sama dengan Soleimani
DAVOS, SWISS (voa-islam.com) - Esmail Ghaani, komandan Pasukan Quds Koprs Pengawal Revolusi Syi'ah (IRGC) yang baru, akan menghadapi nasib yang sama dengan pendahulunya yang dibunuh Qassem Soleimani jika ia mengikuti jalan yang sama, kata perwakilan khusus AS untuk Iran Brian Hook ke Asharq al-Awsat pada hari Rabu (22/1/2020).
Dia menambahkan bahwa kematian Soleimani, mantan komandan Pasukan Quds IRGC yang terbunuh oleh operasi serangan udara AS di Baghdad beberapa pekan lalu, "menciptakan kekosongan yang rezim Iran tidak akan dapat isi."
Hook, yang menemani Presiden Donald Trump dan delegasinya ke Davos untuk Forum Ekonomi Dunia, juga menekankan bahwa negaranya menilai rezim Iran berdasarkan tindakannya daripada apa yang Menteri Luar Negeri Iran, Muhammad Javad Zarif, katakan.
Zarif terkenal karena melakukan advokasi untuk posisi Republik Syi'ah Iran melalui pernyataan di Twitter.
Ghaani diangkat sebagai pemimpin Pasukan Quds pada 4 Januari oleh Pemimpin Tertinggi Syi'ah Iran Ali Kamenei. Dia sebelumnya menjabat sebagai wakil komandan pasukan tersebut. (Aby)
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!