Selasa, 16 Jumadil Akhir 1446 H / 19 November 2013 11:33 wib
13.803 views
Heboh Berita Hoax, 'Arab Saudi & Israel Bersekongkol Hantam Iran'
RIYADH (voa-islam.com) Sebelumnya diberitakan bahwa Arab Saudi dan Israel akan menyerang fasilitas nuklir Iran, namun hal ini malah dibantah oleh Menteri Penerangan Arab Saudi Abdulaziz bin Mohiuddin Khoja. Ia prihatin atas pemberitaan media massa asing bahwa Arab Saudi dan Israel bersekongkol serang menyerang fasilitas nuklir Iran.
"Itu berita sampah," kata Menteri Abdulaziz bin Mohiuddin Khoja kepada Antara usai pembukaan Kongres Kantor Berita se-Dunia (News Agencies World Congress/NAWC) ke-4 di Riyadh, Senin malam.
Dia dimintai penegasan sikap pemerintah negara kaya minyak itu atas pemberitaan surat kabar Inggris, Sunday Times, yang dikutip luas berbagai media massa asing termasuk koran berpengaruh Israel, Haarezt.
"Jelas, berita itu tidak berdasar, dan tidak mungkin Arab Saudi bersekongkol dengan Israel untuk menyerang Iran. Lagi pula, Arab Saudi tidak memiliki hubungan diplomatik dengan Israel," katanya.
Sementara itu, dalam sambutannya pada acara pembukaan NAWC ke-4, Menteri Kebudayaan dan Penerangan Abdulaziz bin Mohiuddin Khoja mengingatkan kepada semua kantor berita dan media massa lainnya untuk tetap mematuhi kaedah jurnalistik dan berhati-hati dalam menyiarkan berita.
Awal Munculnya Berita 'Sampah'
Di bawah berita utama koran Inggris "Sunday Times" berjudul, "Dua musuh lama bersatu melawan Teheran", menyatakan Israel dan Arab Saudi bekerja sama pada rencana darurat untuk kemungkinan serangan terhadap Iran jika kegiatan nuklirnya tidak diatasi secara berarti.
"Sebagai bagian dari pertumbuhan kerja sama itu, Riyadh dipahami sudah memberi lampu hijau untuk pesawat Israel menggunakan wilayah udaranya dalam hal terjadi serangan terhadap Iran," kata dia.
Juru bicara Saudi itu menyatakan laporan itu "sama sekali tidak berdasar".
Saudi, yang berpenduduk sebagian besar Sunni, terkunci dalam berdasawarsa persaingan dengan Iran, yang berpenduduk sebagian besar Syiah, sementara Israel mencurigai Teheran diam-diam membuat senjata nuklir dan tidak mengesampingkan penggunaan kekuatan tentara.
Arab Saudi tidak memiliki hubungan diplomatik dengan negara Yahudi itu.
Pada 2002, kerajaan itu mengajukan prakarsa perdamaian, yang menawarkan Israel pengakuan diplomatik penuh dari semua negara Arab dalam pertukaran untuk pengembalian tanah Arab, yang didudukinya. (*/ant)
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!