Home | Redaksi | Advertisement | Kirim Naskah | Pedoman Pemberitaan Media Siber
Facebook RSS
8.751 views

Syaikh Thantawi Harusnya Malu

Allah Ta'ala berfirman (artinya) :

"Dan bacakanlah kepada mereka berita orang yang telah Kami berikan kepadanya ayat-ayat Kami (pengetahuan tentang isi Al-Kitab), kemudian dia melepaskan diri daripada ayat-ayat itu lalu dia diikuti oleh syaitan (sampai dia tergoda), maka jadilah dia termasuk orang-orang yang sesat. Dan kalau Kami menghendaki, sesungguhnya Kami tinggikan (derajat) nya dengan ayat-ayat itu, tetapi dia cenderung kepada dunia dan menurutkan hawa nafsunya yang rendah, maka perumpamaannya seperti anjing jika kamu menghalaunya diulurkannya lidahnya dan jika kamu membiarkannya dia mengulurkan lidahnya (juga). Demikian itulah perumpamaan orang-orang yang mendustakan ayat-ayat Kami. Maka ceritakanlah (kepada mereka) kisah-kisah itu agar mereka berpikir. Amat buruklah perumpamaan orang-orang yang mendustakan ayat-ayat Kami dan kepada diri mereka sendirilah mereka berbuat dzalim. Barang siapa yang diberi petunjuk oleh Allah, maka dialah yang mendapat petunjuk; dan barang siapa yang disesatkan Allah, maka merekalah orang-orang yang merugi."

Sebuah tindakan yang tidak pernah dilakukan oleh musuh Islam, Syaikhul Azhar memaksa seorang murid wanita melepas niqab (cadar)-nya di depan sang Syaikh. Belum cukup, bahkan dia menghardik murid wanita tadi serta melukai perasaannya. Perilakunya tidak layak dimiliki seorang tokoh dari komunitas keagamaan.

Harian al-Mishri al-Yaum yang berpaham sekuler yang dimiliki oleh pengusaha Kristen anti-Islam, Naguib Sawiris, menerbitkan berita berikut ini:

"Syaikh al-Azhar memaksa murid wanitanya untuk melepas niqabnya . . dan menyampaikan keinginannya mengeluarkan aturan larangan wanita bercadar masuk wilayah kampus."

"Dr Mohamed Sayed Thantawi, Sheikh Al-Azhar, Memaksa salah satu murid wanita bercadar itu melepas cadarnya selama perjalanan inspeksinya di lembaga Al-Azhar untuk mengantisipasi penyebaran virus «H1N1» dikenal sebagai "flu babi". Dia menyatakan niat untuk mengeluarkan keputusan resmi guna mencegah masuknya wanita bercadar ke lembaga Al-Azhar."

Harian sekular saja tahu bahwa cadar bagian dari syariat Islam yang masih diperselisihkan hukumnya oleh para ulama sejak dahulu hingga sekarang. masa' seorang syaikh al-Azhar mengatakan bahwa cadar tidak ada kaitannya dengan Islam, cadar hanya tradisi semata.

Thantawi terkejut ketika melakukan inspeksi di kompleks perempuan di kota Nasr mendapati salah satu siswi di baris kedua kelas I'dad mengenakan cadar di dalam kelas, lalu memaksanya melepas cadarnya dengan mengatakan: "niqab (cadar) hanya tradisi tak ada kaitannya dengan agama Islam dari dekat atau jauh, kenapa engkau memakai cadar di kelas padahal engkau duduk bersama kawan-kawanmu? ".

Syaikh al-Azhar meminta murid wanita agar tidak mengenakan cadar lagi sepanjang hidupnya. Gadis tadi menjawab bahwa dia memakai cadar agar tidak dilihatin oleh laki-laki. Thantawi membentak, "saya katakan kepada kamu, sesungguhnya cadar tidak ada hubungannya dengan Islam, itu hanya tradisi saja, dan saya lebih paham agama dibanding kamu dan pendahulumu."

Segera Thantawi mengumumkan keinginannya membuat aturan resmi larangan memakai cadar di lingkungan Al-Azhar, dan larangan masuknya murid dan guru perempuan yang mengenakan cadar di lembaganya.

Dalam harian Sekuler Mesir itu, juga ditulis, "Syaikh al-Azhar, penulis at-Tafsir al-Wasith membentak remaja putri yang masih kecil karena memakai cadar, sepertinya selama ini dia tidak pernah membaca perbedaan ulama sejak dahulu hingga sekarang dalam masalah cadar."

"Syaikh al-Azhar melukai perasaan gadis kecil dengan menghinanya di depan kawan-kawannya tanpa memperdulikan perasaannya, sikap yang tidak layak dilakukan seorang bapak, bahkan oleh orang umum." (PurWD/islamway)

Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!

World News lainnya:

+Pasang iklan

Gamis Syari Murah Terbaru Original

FREE ONGKIR. Belanja Gamis syari dan jilbab terbaru via online tanpa khawatir ongkos kirim. Siap kirim seluruh Indonesia. Model kekinian, warna beragam. Adem dan nyaman dipakai.
http://beautysyari.id

Cari Obat Herbal Murah & Berkualitas?

Di sini tempatnya-kiosherbalku.com. Melayani grosir & eceran herbal dari berbagai produsen dengan >1.500 jenis produk yang kami distribusikan dengan diskon sd 60% Hub: 0857-1024-0471
http://www.kiosherbalku.com

Dicari, Reseller & Dropshipper Tas Online

Mau penghasilan tambahan? Yuk jadi reseller tas TBMR. Tanpa modal, bisa dikerjakan siapa saja dari rumah atau di waktu senggang. Daftar sekarang dan dapatkan diskon khusus reseller
http://www.tasbrandedmurahriri.com

NABAWI HERBA

Suplier dan Distributor Aneka Obat Herbal & Pengobatan Islami. Melayani Eceran & Grosir Minimal 350,000 dengan diskon s.d 60%. Pembelian bisa campur produk >1.300 jenis produk.
http://www.anekaobatherbal.com

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Ustadzah Salma Khoirunnisa, salah satu pengajar di Pesantren Tahfizul Quran Darul Arqom Sukoharjo mengalami kecelakaan. Kondisinya masih belum sadar, dan sempat koma selama 5 hari karena diperkirakan...

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Diawali dengan berniat karena Allah, berperan aktif menebarkan amal sholeh dan turut serta membantu pemerintah memberikan kemudahan kepada umat mendapatkan pelayanan kesehatan, maka Ulurtangan...

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Rafli Bayu Aryanto (11) anak yatim asal Weru, Sukoharjo ini membutuhkan biaya masuk sekolah tingkat SMP (Sekolah Menengah Pertama). Namun kondisi ibu Wiyati (44) yang cacat kaki tak mampu untuk...

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Alhamdulillah, pada Sabtu, (18/11/2023), Yayasan Ulurtangan.com dengan penuh rasa syukur berhasil melaksanakan program Sedekah Barangku sebagai wujud nyata kepedulian terhadap sesama umat Islam....

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Sungguh miris kondisi Arga Muhammad Akbar (2) anak kedua pasangan Misran dan Sudarti ini, sudah sebulan ini perutnya terus membesar bagai balon yang mau meletus. Keluarganya butuh biaya berobat...

Latest News

MUI

Sedekah Al Quran

Sedekah Air untuk Pondok Pesantren

Must Read!
X