Home | Redaksi | Advertisement | Kirim Naskah | Pedoman Pemberitaan Media Siber
Facebook RSS

Berita Terkait

1.315 views

"Kaum Muslim Tidak Membenci Warga Amerika"

TEHERAN (Berita SuaraMedia) – Presiden Iran Mahmoud Ahmadinejad mengatakan tidak ada kebencian antara kaum Muslim dan warga Amerika terlepas dari meningkatnya ketegangan yang disulut oleh kontroversi seputar rencana Masjid di dekat Ground Zero, New York, dan rencana Pastur Florida untuk membakar Al-Qur'an.

"Orang-orang di negara Islam menentang perilaku buruk itu," ujarnya dalam sebuah wawancara eksklusif dengan Andrea Mitchell dari kantor berita NBC News. "Mereka tidak menentang orang Amerika. Mereka tidak menentang orang Yahudi. Mereka tidak menentang orang Kristen atau agama Kristen."

Protes yang muncul di seluruh dunia mengecam AS setelah sebuah gereja kecil di Florida mengancam akan membakar Al-Qur'an pada peringatan 11 September, menandai serangan atas menara WTC di New York.

Meskipun gereja itu mengurungkan niatnya, beberapa pembakaran yang meniru rencana gereja diunggah ke internet dan ditayangkan di dunia Muslim. Kontroversi seputar pembakaran Al-Qur'an telah memanas di tengah rencana untuk membangun sebuah pusat budaya Islam dan Masjid di dekat lokasi WTC, sebuah proposal yang menarik penentangan keras di seluruh AS.

Dalam wawancara dengan Mitchell di Iran, Ahmadinejad mengecam apa yang dia gambarkan sebagai "minoritas" di AS yang berusaha menumbuhkan permusuhan dengan negara lain.

"Kepentingan mereka adalah menciptakan perang dan konflik," ujarnya.

"Al-Qur'an adalah kitab dari Tuhan. Membakar sebuah kitab suci adalah hal yang buruk. Itu adalah penghinaan bagi milyaran umat yang beriman dan orang-orang di seluruh dunia."

Ahmadinejad mengatakan rencana Pastur Terry Jones untuk membakar Al-Qur'an di hari peringatan serangan 11 September adalah sebuah plot Zionis dan bertentangan dengan ajaran dari semua nabi Tuhan.

"Zionis dan pendukungnya berada di jalur kehancuran dan penurunan dan aksi putus asa semacam itu tidak akan menyelamatkan mereka, tapi akan mempercepat kejatuhan dan kebinasaan mereka," ujar presiden Iran itu dalam sebuah pertemuan antara pemimpin relijius tertinggi Ayatollah Ali Khamenei dan pejabat senior Iran di Teheran.

Pastur Jones mengatakan imam Masjid Ground Zero telah mengabaikan tenggat waktu darinya untuk segera menjalin kontak.

Awal September kemarin, Pastur Jones mengumumkan bahwa dia membatalkan rencana untuk membakar Al-Qur'an pada peringatan 11 September.

Jones mengatakan telah meninggalkan rencananya karena dia telah membuat kesepakatan untuk memindahkan pusat Islam itu jauh dari lokasi semula. Namun, perwakilan pusat tersebut membantah adanya rencana relokasi.

Jones dan koleganya Pastur KA Paul memberi waktu dua jam pada sang imam Masjid untuk menghubungi mereka di satu dari dua nomor telepon yang dibacakan secara langsung di televisi.

KA Paul, pastur kontroversial itu, mengatakan bahwa pesan mereka ke imam Rauf sangat jelas. "Ada kebingungan yang terjadi. Kami ingin menjelaskan kebingungan itu," ujarnya.

Paul kemudian memberikan nomor teleponnya dan mendesak Rauf untuk segera menghubungi, baik secara langsung atau melalui media.

Paul mengatakan bahwa secara hukum rencana membangun Masjid di dekat lokasi serangan 11 September itu bisa diterima, tapi tidak secara moral.

Tenggat waktu itu lewat tanpa sepatah kata pun dari sang imam ataupun timnya.

Putri Pastur Jones, Emma, menyebut gereja ayahnya – Dove World Outreach Center di Gainesville, Florida – sebagai aliran pemujaan yang memaksakan kepatuhan melalui kekerasan mental dan ancaman akan hukuman Tuhan. Dia mengatakan sang ayah mengabaikan email darinya yang mendesaknya untuk tidak membakar Al-Qur'an.

"Saya rasa dia sudah gila," ujarnya.

Imam Abdul Rauf mengatakan belum punya rencana untuk bertemu dengan Jones.

"Saya siap untuk bertemu dengan siapapun yang berkomitmen serius mewujudkan perdamaian," ujarnya. (rin/abn/ynet) www.suaramedia.com

Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!

Suara Media lainnya:

+Pasang iklan

Gamis Syari Murah Terbaru Original

FREE ONGKIR. Belanja Gamis syari dan jilbab terbaru via online tanpa khawatir ongkos kirim. Siap kirim seluruh Indonesia. Model kekinian, warna beragam. Adem dan nyaman dipakai.
http://beautysyari.id

Cari Obat Herbal Murah & Berkualitas?

Di sini tempatnya-kiosherbalku.com. Melayani grosir & eceran herbal dari berbagai produsen dengan >1.500 jenis produk yang kami distribusikan dengan diskon sd 60% Hub: 0857-1024-0471
http://www.kiosherbalku.com

Dicari, Reseller & Dropshipper Tas Online

Mau penghasilan tambahan? Yuk jadi reseller tas TBMR. Tanpa modal, bisa dikerjakan siapa saja dari rumah atau di waktu senggang. Daftar sekarang dan dapatkan diskon khusus reseller
http://www.tasbrandedmurahriri.com

NABAWI HERBA

Suplier dan Distributor Aneka Obat Herbal & Pengobatan Islami. Melayani Eceran & Grosir Minimal 350,000 dengan diskon s.d 60%. Pembelian bisa campur produk >1.300 jenis produk.
http://www.anekaobatherbal.com

Palestina Masih Berduka, Ayo Ulurkan Tangan Bantu Mereka

Palestina Masih Berduka, Ayo Ulurkan Tangan Bantu Mereka

Sahabat, Ulurtangan mari kirimkan dukungan terbaikmu untuk warga Palestina di Gaza demi menguatkan mereka menghadapi situasi mencekam ini. Mari dukung mereka dengan berdonasi dengan cara:...

Open Donasi Wakaf Pembangunan Rumah Qur'an & TK Islam Terpadu An Najjah di Jonggol

Open Donasi Wakaf Pembangunan Rumah Qur'an & TK Islam Terpadu An Najjah di Jonggol

Saat ini, Ulurtangan bersama Yayasan An Najjahtul Islam Jonggol sedang merintis pembangunan Rumah Qur’an dan Taman Kanak-kanak Islam Terpadu (TKIT) An Najjah dan Gedung Majelis Taklim di Jonggol,...

Ulurtangan Bersama PDUI Kota Bekasi Safari Wakaf Qur'an dan Tebar Sembako ke Pelosok Negeri

Ulurtangan Bersama PDUI Kota Bekasi Safari Wakaf Qur'an dan Tebar Sembako ke Pelosok Negeri

Mari bergabung dalam memperkuat jaringan kebaikan di pelosok negeri dengan Wakaf Al-Qur'an. Jangan ragu untuk menjadi bagian dari kebaikan ini. Abadikan harta dengan wakaf Al-Qur'an dan saksikan...

Bantu Naura, Balita Hebat Sembuh Dari Tumor Pembuluh Darah

Bantu Naura, Balita Hebat Sembuh Dari Tumor Pembuluh Darah

Hidup Naura Salsabila dipenuhi dengan rintangan yang sangat berat. Meskipun baru berusia sepuluh bulan, bayi yang imut ini harus menghadapi penyakit yang dahsyat, yaitu tumor pembuluh darah berukuran...

Rumah Keluarga Yatim Ludes Terbakar Saat Ditinggal Sholat Tarawih

Rumah Keluarga Yatim Ludes Terbakar Saat Ditinggal Sholat Tarawih

Rumah yang ditinggali keluarga yatim Ibu Turyati (34) ludes terbakar saat ditinggal berbuka puasa bersama dan sholat Tarawih. Kebakaran pada Kamis malam (23/3/2023) itu tak menyisakan barang...

Latest News

MUI

Sedekah Al Quran

Sedekah Air untuk Pondok Pesantren

Must Read!
X