Selasa, 3 Jumadil Awwal 1446 H / 13 April 2010 16:46 wib
3.277 views
Hasyim Muzadi Dampingi Rais Aam PBNU
Susunan Pengurus Besar Nahdhatul Ulama (PBNU) Periode 2010-2015 terbentuk. Rapat tim formatur untuk penyusunan PBNU periode 2010-2015 yang digelar di kediaman Rais Am KH MA. Sahal Mahfud, Pondok Pesantren Maslakul Huda, Kajen, Pati, Jawa Tengah telah usai pada hari Senin (12/4).
Dalam daftar kepengurusan baru tersebut, mantan ketua umum PBNU KH Hasyim Muzadi diangkat sebagai Wakil Rais Aam PBNU mendampingi KH. MA. Sahal Mahfudh yang terpilih sebagai Rais Aam dalam Mukatamar NU Ke-32 di Makasar.
Berbeda dengan periode sebelumnya, untuk periode ini ada dua wakil rais aam. Hal ini sesuai dengan hasil Muktamar NU ke-32 yang lalu. Selain KH Hasyim Muzadi, wakil rais aam lainnya adalah KH. Musthofa Bisri (Gus Mus). KH Tholchah Hasan yang sebelumnya berada di jajaran syuriyah kini ditempatkan di mustasyar.
Sementara nama-nama yang masuk ke jajaran rais syuriyah antara lain KH Sanusi Baco, KH Ma'ruf Amin, dan KH Mas Subadar. Masdar F Mas’udi yang pada muktamar lalu dicalonkan ketua umum juga berada di jajaran rais syuriyah.
Sementara untuk katib aam atau sekretaris umum syuriyah PBNU pada periode ini dijabat KH Malik Madani. Katib lainnya adalah Ichwan Syam, Musthofa Aqil, Kafabihi Mahrus Ali, Mujib Qolyubi, Yahya Staquf, Solahuddin al-Ayyubi, dan Ishom Yuski. (nuonline/shodiq)
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!