REPUBLIKA.CO.ID,Saat berkunjung ke Berlin hari Sabtu, Geert Wilders akan disambut aksi protes. Koalisi parta-partai kiri dan serikat buruh mengimbau warga Berlin untuk memprotes ketua partai populis kanan Belanda PVV itu.
'Aksi protes damai, aksi duduk dan blokade - Tidak Ada Tempat Bagi Wilders di Berlin', adalah semboyan jaringan 'Hentikan Populisme Kanan'. "Wilders adalah rasis, kami dengan lantang menyebutnya demikian", tegas seorang juru-bicara yang menjelaskan aksi-aksi yang akan mereka gelar hari Sabtu.
Sabtu siang Wilders akan menyampaikan pidato di Berlin di depan pendukungnya di Jerman. Film Fitna-nya akan pula diputar. Kunjungannya sangat disorot berkaitan dengan kongres partai Kristen Demokrat Belanda CDA pada hari yang sama.
Dalam kongres partai itu akan diputuskan tentang koalisi CDA dengan partai liberal VVD dalam kabinet baru yang mendapat dukungan dari PVV di parlemen.