Home | Redaksi | Advertisement | Kirim Naskah | Pedoman Pemberitaan Media Siber
Facebook RSS
Abu Dhabi Bangun Kota Netral Bebas Polusi Karbon

Berita Terkait

2.310 views

Abu Dhabi Bangun Kota Netral Bebas Polusi Karbon

ABU DHABI--Abu Dhabi sedang membangun kota netral karbon pertama di dunia. Kota ini dirancang tidak saja bebas dari mobil dan pencakar langit, tetapi juga menggunakan tenaga surya.

Sepintas bentang darat Abu Dhabi tampak seperti tempat yang tidak masuk akal untuk dibangun sebuah kota, apalagi kota berkesinambungan. Dengan tanahnya yang kering, satu-satunya cara agar bisa bertahan hidup di keemiratan ini adalah dengan dukungan teknologi maksimal.

Namun keistimewaan Masdar--bila sukses nanti-- terletak pada kombinasi teknologi abad ke-21 dan arsitek gaya tradisional padang pasir. Kota yang sedang dibangun ini bisa menampung sekitar 50 ribu orang, sedikitnya, 1.000 usaha dan satu universitas.

Proyek dengan biaya antara 15-30 miliar dolar AS itu dirancang oleh perusahaan arsitek Inggris, Foster and Partners, dan dibiaya oleh pemimpin Abu Dhabi, Sheikh Khalifa bin Zayed Al Nahyan.

Para arsitek berusaha mengubah tenaga surya sebagai ancaman terbesar di padang pasir menjadi aset terbesar di gurun. Mereka telah membangun ladang tenaga surya terbesar di kawasan Timur Tengah guna menerangi Masdar dan guna mengimbangi penggunaan bahan bakar solar dan pembakaran semen selama pembangunan berlangsung.

Insinyur dari berbagai negara merasa bangga dengan proyek mereka. Ini lebih dari sekadar membangun proyek, tetapi sekaligus berfungsi sebagai laboratorium dan ada kemungkinan hasilnya tidak sesuai harapan.

Kepala arsitek Masdar, Gerard Evenden, menjelaskan, tujuan pembangunan kota netral karbon adalah energi terbarukan Silicon Valley. Negara-negara Emirat mengalami pertumbuhan pembangunan luar biasa di dunia berkat penghasilan dari minyak dan dengan bantuan mesin pendingin, AC yang juga tergantung pada minyak untuk mengoperasikannya.

Namun, Kota Masdar ditetapkan harus lebih sejuk dan rendah karbon. Salah satu pemecahannya tampak sekali ketika pengunjung tiba di kota yang dikelilingi tembok. Berbeda dengan kota Dubai atau Abu Dhabi, Masdar tersusun rapat seperti kota-kota kuno di dunia Arab.

Jalan-jalan sengaja dibuat sempit agar gedung-gedung yang ada saling menaungi. Tembok dan atap bangunan akan dibuat sedemikian rupa sehingga bisa melepas suhu panas.

Bagian depan yang vertikal dilengkapi dengan kasa yang tampak seperti lubang jala guna menghindari sinar matahari tetapi angin tetap bisa masuk. "Teknologi tenaga bulan mulai mempengaruhi pemikiran kami," kata Evenden, Ahad waktu setempat (28/3).

Para insiyur sedang mengadakan uji coba dengan menggunakan penutup permukaan kertas foil tipis, selimut gas atau vakum guna mencegah suhu panas masuk. Guna menggerakan angin, mereka membangun menara kincir angin, sehingga angin bisa diarahkan ke jalan-jalan tanpa menggunakan tenaga.

Mobil-mobil konvensional harus dititipkan di pintu gerbang kota dan pengunjung atau warga yang tinggal di sana bisa memilih mode transportasi paling tua dan paling baru.

Kota Masdar juga akan memiliki moda transportasi Personal Rapid Transit atau podcars. Kendaraan tanpa pengemudi ini dipandu oleh sensor magnetik yang digerakkan dengan tenaga surya dan kendaraan bisa berhenti secara otomatis bila mengalamai masalah.

Direktur proyek Masdar Kaled Awad mengatakan Masdar akan menjadi kota yang sehat.
"Kualitas udara akan lebih bagus dibanding jalan-jalan manapun di Teluk dan di dunia. Hal itu akan menciptakan keselamatan, kesehatan dan kebahagiaan," jelasnya.

Red: endro
Rep:
Sumber: bbc.co.uk

Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!

Republika Online lainnya:

+Pasang iklan

Gamis Syari Murah Terbaru Original

FREE ONGKIR. Belanja Gamis syari dan jilbab terbaru via online tanpa khawatir ongkos kirim. Siap kirim seluruh Indonesia. Model kekinian, warna beragam. Adem dan nyaman dipakai.
http://beautysyari.id

Cari Obat Herbal Murah & Berkualitas?

Di sini tempatnya-kiosherbalku.com. Melayani grosir & eceran herbal dari berbagai produsen dengan >1.500 jenis produk yang kami distribusikan dengan diskon sd 60% Hub: 0857-1024-0471
http://www.kiosherbalku.com

Dicari, Reseller & Dropshipper Tas Online

Mau penghasilan tambahan? Yuk jadi reseller tas TBMR. Tanpa modal, bisa dikerjakan siapa saja dari rumah atau di waktu senggang. Daftar sekarang dan dapatkan diskon khusus reseller
http://www.tasbrandedmurahriri.com

NABAWI HERBA

Suplier dan Distributor Aneka Obat Herbal & Pengobatan Islami. Melayani Eceran & Grosir Minimal 350,000 dengan diskon s.d 60%. Pembelian bisa campur produk >1.300 jenis produk.
http://www.anekaobatherbal.com

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Ustadzah Salma Khoirunnisa, salah satu pengajar di Pesantren Tahfizul Quran Darul Arqom Sukoharjo mengalami kecelakaan. Kondisinya masih belum sadar, dan sempat koma selama 5 hari karena diperkirakan...

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Diawali dengan berniat karena Allah, berperan aktif menebarkan amal sholeh dan turut serta membantu pemerintah memberikan kemudahan kepada umat mendapatkan pelayanan kesehatan, maka Ulurtangan...

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Rafli Bayu Aryanto (11) anak yatim asal Weru, Sukoharjo ini membutuhkan biaya masuk sekolah tingkat SMP (Sekolah Menengah Pertama). Namun kondisi ibu Wiyati (44) yang cacat kaki tak mampu untuk...

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Alhamdulillah, pada Sabtu, (18/11/2023), Yayasan Ulurtangan.com dengan penuh rasa syukur berhasil melaksanakan program Sedekah Barangku sebagai wujud nyata kepedulian terhadap sesama umat Islam....

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Sungguh miris kondisi Arga Muhammad Akbar (2) anak kedua pasangan Misran dan Sudarti ini, sudah sebulan ini perutnya terus membesar bagai balon yang mau meletus. Keluarganya butuh biaya berobat...

Latest News

MUI

Sedekah Al Quran

Sedekah Air untuk Pondok Pesantren

Must Read!
X