Home | Redaksi | Advertisement | Kirim Naskah | Pedoman Pemberitaan Media Siber
Facebook RSS
2.545 views

Pemprov DKI Jakarta Berduka, Lurah Cijantung Wafat Diduga Terpapar Covid-19

JAKARTA (voa-islam.com)--Innalillahi wa innailaihi rojiun. Berita duka kembali menyelimuti jajaran Pemprov DKI. Lurah Cijantung, Pasar Rebo, Jakarta Timur, Haerudin bin H.Naimin, dikabarkan meninggal dunia di RSUD Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Jumat (25/6) sekitar pukul 01.10 dinihari. Rencananya jenazah akan dimakamkan dengan protokol COVID 19 di TPU Bambu Apus, Cipayung, siang ini.

Camat Pasar Rebo, Raden Anthoni Widodo saat dikonfirmasi membenarkan adanya berita duka tersebut. Ia mengaku merasa kehilangan dengan sosok lurah yang dikenal kerja keras dan memiliki tanggungjawab serta dedikasi yang tinggi. Almarhum juga dikenal sebagai sosok yang penyabar dan selalu menjalankan tugas sebagai lurah dengan baik.

"Meninggal sekitar pukul 01.10 di RSUD Pasar Minggu, diduga akibat COVID 19. Karena meninggal dunia akibat COVID maka tidak ada upacara pelepasan jenazah. Kita berduka dan mari doakan agar amal ibadah almarhum diterima di sisi Nya dan keluarga yang ditinggalkan sabar dan tabah menghadapinya," tutur Anthon.

Menurutnya, pada Senin (14/6) lalu, almarhum sempat menjenguk salah satu warganya yang tengah menjalani isolasi mandiri (isoman). Namun tidak sampai masuk ke dalam rumah warga tersebut.   

Sepulang menjenguk warga itulah, almarhum merasakan demam pada malam harinya. Keesokan harinya masih sempat mengikuti rapat di kantor kecamatan. Namun karena badan terasa tidak enak dan demam akhirnya izin pulang ke rumah."Keterangan dari isterinya, almarhum itu sering mengeluh tidak enak badan dan demam. Akhirnya kita minta agar beliau istiirahat di rumah, tidak usah memikirkan pekerjaan dulu, agar kondisinya fit seperti semula," lanjut Anthon.

Ternyata belakangan kondisi fisiknya makin drop dan dirawat di RSUD Pasar Minggu. Seiring perjalanan, pada Kamis (24/6) kondisi fisiknya makin drop. Pada pukul 23.00 oleh tim medis dimasukkan ke ruang ICU. Namun sekitar pukul 01.10 dikabarkan meninggal dunia. 

Isteri lurah Cijantung ini juga dikabarkan ikut terpapar positif COVID 19 dan saat ini yang bersangkutan menjalani isoman di rumahnya di bilangan Lubang Buaya, Cipayung. "Kami imbau pada seluruh ASN dan warga untuk mematuhi protokol kesehatan dan tetap menjakankan PHBS. Ini demi kebaikan bersama," tandasnya. 

Camat Pasar Rebo, Raden Anthoni Widodo saat dikonfirmasi membenarkan adanya berita duka tersebut. Ia mengaku merasa kehilangan dengan sosok lurah yang dikenal kerja keras dan memiliki tanggungjawab serta dedikasi yang tinggi. Almarhum juga dikenal sebagai sosok yang penyabar dan selalu menjalankan tugas sebagai lurah dengan baik.*[BJ/voa-islam.com] 

Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!

Berita Politik Indonesia lainnya:

+Pasang iklan

Gamis Syari Murah Terbaru Original

FREE ONGKIR. Belanja Gamis syari dan jilbab terbaru via online tanpa khawatir ongkos kirim. Siap kirim seluruh Indonesia. Model kekinian, warna beragam. Adem dan nyaman dipakai.
http://beautysyari.id

Cari Obat Herbal Murah & Berkualitas?

Di sini tempatnya-kiosherbalku.com. Melayani grosir & eceran herbal dari berbagai produsen dengan >1.500 jenis produk yang kami distribusikan dengan diskon sd 60% Hub: 0857-1024-0471
http://www.kiosherbalku.com

Dicari, Reseller & Dropshipper Tas Online

Mau penghasilan tambahan? Yuk jadi reseller tas TBMR. Tanpa modal, bisa dikerjakan siapa saja dari rumah atau di waktu senggang. Daftar sekarang dan dapatkan diskon khusus reseller
http://www.tasbrandedmurahriri.com

NABAWI HERBA

Suplier dan Distributor Aneka Obat Herbal & Pengobatan Islami. Melayani Eceran & Grosir Minimal 350,000 dengan diskon s.d 60%. Pembelian bisa campur produk >1.300 jenis produk.
http://www.anekaobatherbal.com

Palestina Masih Berduka, Ayo Ulurkan Tangan Bantu Mereka

Palestina Masih Berduka, Ayo Ulurkan Tangan Bantu Mereka

Sahabat, Ulurtangan mari kirimkan dukungan terbaikmu untuk warga Palestina di Gaza demi menguatkan mereka menghadapi situasi mencekam ini. Mari dukung mereka dengan berdonasi dengan cara:...

Open Donasi Wakaf Pembangunan Rumah Qur'an & TK Islam Terpadu An Najjah di Jonggol

Open Donasi Wakaf Pembangunan Rumah Qur'an & TK Islam Terpadu An Najjah di Jonggol

Saat ini, Ulurtangan bersama Yayasan An Najjahtul Islam Jonggol sedang merintis pembangunan Rumah Qur’an dan Taman Kanak-kanak Islam Terpadu (TKIT) An Najjah dan Gedung Majelis Taklim di Jonggol,...

Ulurtangan Bersama PDUI Kota Bekasi Safari Wakaf Qur'an dan Tebar Sembako ke Pelosok Negeri

Ulurtangan Bersama PDUI Kota Bekasi Safari Wakaf Qur'an dan Tebar Sembako ke Pelosok Negeri

Mari bergabung dalam memperkuat jaringan kebaikan di pelosok negeri dengan Wakaf Al-Qur'an. Jangan ragu untuk menjadi bagian dari kebaikan ini. Abadikan harta dengan wakaf Al-Qur'an dan saksikan...

Bantu Naura, Balita Hebat Sembuh Dari Tumor Pembuluh Darah

Bantu Naura, Balita Hebat Sembuh Dari Tumor Pembuluh Darah

Hidup Naura Salsabila dipenuhi dengan rintangan yang sangat berat. Meskipun baru berusia sepuluh bulan, bayi yang imut ini harus menghadapi penyakit yang dahsyat, yaitu tumor pembuluh darah berukuran...

Rumah Keluarga Yatim Ludes Terbakar Saat Ditinggal Sholat Tarawih

Rumah Keluarga Yatim Ludes Terbakar Saat Ditinggal Sholat Tarawih

Rumah yang ditinggali keluarga yatim Ibu Turyati (34) ludes terbakar saat ditinggal berbuka puasa bersama dan sholat Tarawih. Kebakaran pada Kamis malam (23/3/2023) itu tak menyisakan barang...

Latest News

MUI

Sedekah Al Quran

Sedekah Air untuk Pondok Pesantren

Must Read!
X

Kamis, 09/01/2025 07:42

Sindikat Jual Beli Bayi, Matinya Nurani