Kamis, 22 Rajab 1446 H / 22 Februari 2018 19:15 wib
6.707 views
PBB Tidak Diloloskan KPU, Politisi Demokrat: Ini Zaman Edan
JAKARTA (voa-islam.com)- Salah satu politisi Demokrat menyebut bahwa kekuasaan saat ini, terkait lembaga negara tidak bijak dalam menjalankan fungsinya. Misalkan saja terkait tidak lolosnya Partai Bulan Bintang (PBB) oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).
“Ini zaman edan, setiap instansi, badan, lembaga negara resmi sedang berlomba mendemonstrasikan kekuasaan tanpa kebijaksanaan. PBB adalah partai yang menjadi sahabat akrab Partai Demokrat, konsisten dan selalu dalam satu barisan, kami sedih jika PBB tidak diloloskan,” kata Andi Arief, melalui akun Twitter pribadi miliknya, Rabu (21/2/2018).
Menurut Andi, harusnya lembaga terkait tidak menyulitkan parpol yang ingin ikut partisipasi dalam pesta demokrasi. Harus mengacu pada UU yang ada. “UU, Peraturan yang berdimensi partisipasi politik bukan untuk menyulitkan, tapi memudahkan, selain kewenangan KPU harus punya kebijaksanaan.”
Sebelumnya Ketum PBB, Yusril Ihza Mahendra menyatakan bahwa Hari Jum’at 23/2 besok Bawaslu akan memeriksa gugatan PBB melawan KPU. Alat bukti termasuk saksi dan ahli sudah disiapkan. “Kami menolak keputusan KPU yang menyatakan PBB tidak lolos ikut Pemilu, karena TMS di Kab. Manokwari Selatan. Enam anggota PBB di Kab. Mansel, Papua Barat telah hadir ke kantor KPU Mansel untuk diverifikasi.” (Robi/voa-islam.com)
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!