Sabtu, 29 Jumadil Akhir 1446 H / 1 April 2017 15:05 wib
15.545 views
Ahok Salah Fatal Bangun DKI, Pengamat: Dia Pengusaha atau hanya Calo Pengusaha?
JAKARTA (voa-islam.com)- Kader dan juga seorang pengamat politik kawakan menilai apa yang dilakukan oleh terdakwa penoda agama Islam, Ahok dalam menjalankan fungsi Gubernur terdapat kesalahan. Bahkan menurutnya kesalahan itu sangat fatal.
"Basuki tidak paham cara kerja negara. Dia ini pengusaha atau mungkin hanya calo pengusaha. Pengusaha ingin cepat itu sama dengan mental otoritarian.
Sementara demokrasi memang tidak bisa cepat. Apa yang dilakukan oleh Gubernur DKI adalah kesalahan yang sangat fatal. Datang dari pikiran kuno," kata. Fahri Hamzah, melalui akun Twitter pribadinya, dengan tagar (#)KKN, kemarin malam.
Fahri mengingatkan Ahok agar mentaati sistem yang telah ada. Bukan justru nampak membuat sistem baru atau lain.
"Kalau Anda mau cepat alatnya bukan demokrasi tapi otokrasi. Demokrasi ada prosedur otokrasi tidak perlu.
Otokrasi bergerak atas kehendak pribadi sementara demokrasi mengikuti jadwal sistem."
Apabila Ahok ingin tetap cepat di dalam melakukan sesuatu untuk Jakarta, maka Fahri menyarankan mantan Bupati Bangka Belitung itu tetap mengikuti prosedur yang telah ada.
"Kalau anda mau cepat silahkan saja tapi prosedur tidak boleh dilanggar. Tujuan tidak bisa halalkan cara." (Robi/voa-islam.com)
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!