Ahad, 14 Jumadil Awwal 1446 H / 25 September 2016 11:33 wib
5.657 views
Tim Pemenangan Agus-Sylviana: Kesantunan Cagub Diperlukan agar Masyarakat Tidak Merasa Disingkirkan
JAKARTA (voa-islam.com)- Kepribadian seorang pemimpin untuk di DKI Jakarta mendatang kelihatannya masih menjadi buah bibir di beberapa kalangan. Tidak terkecuali bagi tim Agus Harimurti Yudhoyono dan Sylviana Murni.
Menurut Tim Pemenangannya, Agus-Sylbviana merupakan kepribadian yang tidak perlu dipersoalkan layaknya Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok. Keduanya juga menurut Didi Iriwadi Syamsuddin memiliki ketegasan dan kesantunan yang beriring dan sejalan.
“Karena karakter itu juga merupakan persoalan. Pun termasuk ketegasan, juga kesantunan itu adalah bagian dari yang hendak diterima masyarakat nanti. Itu agar masyarakat tidak merasa disingkirkan,” sampainya, Sabtu (24/09/2016), di Cikini, Jakarta.
Tidak hanya itu, menurutnya Agus-Sylviana juga memiliki keinginan untuk memimpin Jakarta karena ingin merangkul stakeholder yang ada. “Pertama-tama pimpinan Jakarta nanti tentunya dapat merangkul dan dapat merekatkan kita semua (masyarakat),” sambungnya. Sebagai contoh ia menyebutkan di dalam hal pembangunan di kota Jakarta. Sebaiknya jika ingin membangun DKI, jangan pembangunan itu justru hanya dominan untuk golongan tertentu saja.
“Jangan seperti saat ini. Di mana rakyat bawah hanya menikmatinya sebanyak 20 persen. Sedangkan rakyat kelas atas menikmati hingga 80 persen. Lebih banyak rakyat bawah yang tidak menikmati pembangunan,” tambahnya.
Agus-Sylviana pun disebutkan olehnya tidak akan demikian. Agus yang merupakan mantan militer aktif dan Sylviana yang merupakan orang birokrat menurutnya akan mengubah itu dengan kesejahteraan dan keadilan. “Agar tidak ada masyarakat yang dimarjinalkan. Dan Agus-Sylviana adalah ‘Pemimpin Baru yang Menawarkan Harapan Baru’,” demikian yang ditutup dengan slogan untuk pasangan tersebut. (Robi/voa-islam.com)
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!