Kamis, 22 Rajab 1446 H / 21 Juli 2016 16:31 wib
5.243 views
Soal Reklamasi dan Indikasi Korupsi Ahok, DPR: Penegak Hukum Mandul
JAKARTA (voa-islam.com)- Jika selama ini proyek reklamasi itu tidak ada masalah, maka itu dapat dipastikan ada yang tidak beres. Bahkan akal sehat pun dapat dikatakan tergadai karena melihat tidak ada masalah di dalam kasus proyek reklamasi tersebut.
“Kalau ini dianggap tidak bermasalah dalam proyek itu, hal itu sungguh aneh. Dan jika akal sehat kita melihat tidak adanya masalah, ini pun juga aneh. Jadi, kalau dalam hal ini Pemprov atau Ahok masih saja membela proses proyek reklamasi ini dan mengatakan tidak ada masalah, maka kita harus mempertanyakannya. Kita waras atau tidak melihat hal itu,” kata Masinton Pasaribu, saat menjadi pembicara dalam acara Prodem dengan tema “Skandal Reklamasi: Ahok Layak untuk Tersangka”,Selasa (19/07/2016), di Jakarta.
Anggota DPR ini juga mengkritisi kinerja aparat hukum yang ia katakana telah mandul. Dan jika dilihat, maka ia menganggap sama saja Indonesia kembali ke zaman Orde Baru, di mana hukum dibuat tidak berkutik saat itu.
“Penegak hukum kita nampaknya sudah mandul. Persis seperti era Orba. Karena penegak hukum di dalam sistem. Dan pada saat itu Orba semuanya dimandulkan. Maka kita kembali bertanya, mengapa hukum saat ini mandul?” tanyanya.
Bahkan kejadian antikritik pun saat ini persis seperti era itu. Pemimpim dinilai selalu benar. Tidak pernah salah. “Makanya saya lihat ada uapaya itu saat ini. Selalu dijadikan benar. Dan rasa-rasanya kita di bawah Orba. Yang melakukan pun juga merasa benar. Belum lagi jeruk makan jeruk. Tanah (Cengkareng) Pemerintah dibeli pemerintah sendiri,” sesalnya. (Robi/voa-islam.com)
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!