Home | Redaksi | Advertisement | Kirim Naskah | Pedoman Pemberitaan Media Siber
Facebook RSS
4.177 views

Kejanggalan Isu Teror Bom dan NII-KW9

Oleh Lathifah Musa

Dalam sebuah perbincangan eksklusif TV One tanggal 27 April 2011 dengan Imam Supriyanto Mantan Menteri NII KW9, mantan menteri ini mengatakan bahwa dalam sebulan ia dulu bisa menyetor 10 M ke pusat. Reporter menanyakan, pusatnya dimana. Yang ditanya menjawab, ya ke Al Zaytun sebagai pusatnya. Uang ini bisa didapat melalui upaya mencuri dari orang tua atau majikan, yang dianggap sebagai harta Fai. Namun Sang Mantan Menteri akhirnya menyadari bahwa apa yang dilakukannya sangat jauh dari perjuangan Islam. Kemudian terkuaklah  bahwa istilah negara Islam dalam kasus NII yang diisukan sebagai KW9 ini hanya untuk mengumpulkan uang. Entah, uangnya digunakan untuk apa oleh pimpinan mereka.

Al Chaidar, pengamat Islam Radikal juga mempertanyakan, mengapa polisi tidak mengusut bukti-bukti yang sudah mengarah kepada NII KW6 dan Al Zaytun, sebuah lembaga pesantren di Indramayu. Menurutnya, kalau bicara Al Zaytun, berarti mengarah kepada AM Hendropriyono. Karena ia adalah pelindung lembaga ini. Untuk itu kredibilitas Hendropriyono dalam mengomentari kasus-kasus terorisme kini mulai dipertanyakan publik. Mengapa, belum-belum sudah menyebut-nyebut Islam, negara Islam dan Khilafah dalam setiap kejadian terorisme? Padahal kenyataannya ada benang merah antara Hendropriyono dengan NII sendiri. Apakah isu NII yang saat ini mencuat, sebagai sebuah faksi yang mengumpulkan uang dengan membolehkan anggotanya merampok atau mencuri (namun tak peduli apakah anggota-anggotanya ini menjalankan syariat Islam atau tidak), memang hanya ditujukan untuk memojokkan umat Islam yang murni memperjuangkan syariat Islam?

Dalam sebuah acara Debat di TV One (27/04/2011), Al Chaidar mensinyalir bahwa NII KW9 (dan berbeda dengan NII yang sebenarnya)  adalah bagian dari strategi defense Polri. Hal ini dimaksudkan agar orang-orang yang terperangkap dalam gerakan NII KW9 ini menjadi kapok dan jera sehingga resisten terhadap gerakan-gerakan Islam yang memang memperjuangkan penegakan syariat Islam.

Sebagaimana pengakuan Letjen (Purn) TB Hasanuddin yang pernah terlibat penertiban NII dan saat ini menjadi anggota DPR, dalam sebuah wawancara di Metro TV (28/04/2011), mengatakan bahwa NII terbagi menjadi beberapa wilayah (sampai KW7) yang pada sejarahnya terbukti telah mempertahankan keutuhan negara Indonesia pada awal kemerdekaannya. Kalau pada akhirnya ada sempalan-sempalan yang mengalami penyimpangan arah, maka muncullah analisis-analisis sebagaimana yang dikemukakan Al Chaidar.
Dengan demikian sebenarnya benang merah telah begitu jelas, siapa yang berada di balik NII -KW9 yang selama ini meresahkan masyarakat. Masyarakat mulai bisa membaca secara jelas bahwa ada rekayasa politik dari pemerintah sendiri. Kasus teror bom saat ini beriringan dengan bergulirnya pembahasan RUU Intelijen di DPR. Seperti maling teriak maling yang menginginkan adanya aturan yang semakin memudahkan perbuatan maling.

Kebohongan-kebohongan di balik isu teror bom yang selalu digunakan untuk mendiskreditkan umat Islam kini mulai terkuak. Terkadang isu terror bom ini pun membawa korban kalangan umat Islam sendiri yang terjebak sehingga melakukan tindakan-tindakan anarkis yang justru bertentangan dengan syariat Islam. Belum lagi kasus mahasiswa hilang dan kembali dengan sikap yang seperti kehilangan akal sehat dan kesadaran. Sudah banyak kalangan yang menuntut pemerintah mulai terbuka dalam masalah ini. Untuk itu mengapa tidak dibuka saja secara transparan, sebelum masyarakat kehilangan kesabarannya? [mediaislamnet.com]

Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!

Muslim Daily lainnya:

+Pasang iklan

Gamis Syari Murah Terbaru Original

FREE ONGKIR. Belanja Gamis syari dan jilbab terbaru via online tanpa khawatir ongkos kirim. Siap kirim seluruh Indonesia. Model kekinian, warna beragam. Adem dan nyaman dipakai.
http://beautysyari.id

Cari Obat Herbal Murah & Berkualitas?

Di sini tempatnya-kiosherbalku.com. Melayani grosir & eceran herbal dari berbagai produsen dengan >1.500 jenis produk yang kami distribusikan dengan diskon sd 60% Hub: 0857-1024-0471
http://www.kiosherbalku.com

Dicari, Reseller & Dropshipper Tas Online

Mau penghasilan tambahan? Yuk jadi reseller tas TBMR. Tanpa modal, bisa dikerjakan siapa saja dari rumah atau di waktu senggang. Daftar sekarang dan dapatkan diskon khusus reseller
http://www.tasbrandedmurahriri.com

NABAWI HERBA

Suplier dan Distributor Aneka Obat Herbal & Pengobatan Islami. Melayani Eceran & Grosir Minimal 350,000 dengan diskon s.d 60%. Pembelian bisa campur produk >1.300 jenis produk.
http://www.anekaobatherbal.com

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Ustadzah Salma Khoirunnisa, salah satu pengajar di Pesantren Tahfizul Quran Darul Arqom Sukoharjo mengalami kecelakaan. Kondisinya masih belum sadar, dan sempat koma selama 5 hari karena diperkirakan...

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Diawali dengan berniat karena Allah, berperan aktif menebarkan amal sholeh dan turut serta membantu pemerintah memberikan kemudahan kepada umat mendapatkan pelayanan kesehatan, maka Ulurtangan...

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Rafli Bayu Aryanto (11) anak yatim asal Weru, Sukoharjo ini membutuhkan biaya masuk sekolah tingkat SMP (Sekolah Menengah Pertama). Namun kondisi ibu Wiyati (44) yang cacat kaki tak mampu untuk...

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Alhamdulillah, pada Sabtu, (18/11/2023), Yayasan Ulurtangan.com dengan penuh rasa syukur berhasil melaksanakan program Sedekah Barangku sebagai wujud nyata kepedulian terhadap sesama umat Islam....

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Sungguh miris kondisi Arga Muhammad Akbar (2) anak kedua pasangan Misran dan Sudarti ini, sudah sebulan ini perutnya terus membesar bagai balon yang mau meletus. Keluarganya butuh biaya berobat...

Latest News


MUI

Sedekah Al Quran

Sedekah Air untuk Pondok Pesantren

Must Read!
X