Jum'at, 25 Jumadil Awwal 1446 H / 11 Juni 2010 08:25 wib
4.233 views
Wagub Jabar: Indonesia Layak & Perlu Jadi Tuan Rumah Miss World 2011
Dede Yusuf, wakil gubernur Jawa Barat, sangat berharap Indonesia yang negara berpenduduk muslim terbesar di dunia (red)- bisa menjadi tuan rumah Miss World tahun 2011. Ungkapan itu terlahir saat dirinya beramah tamah dengan Asyifa Latif, wakil Indonesia di Miss World 2010, di Bandung, Rabu (9/6/2010).
"Saya berpikir Indonesia layak dan dapat jadi tuan rumah Miss World tahun 2011," ujar Dede Yusuf saat bertemu Miss Indonesia 2010 Asyifa Latif di Bumi Sangkuriang Bandung, Rabu malam (9/6/2010).
Dengan terpilihnya mojang asal Jabar Asyifa Latif jadi Miss Indonesia dan akan mewakili Indonesia dalam ajang Miss World, Wagub Jabar Dede Yusuf berharap Indonesia bisa jadi tuan rumah ajang pemilihan Miss World tahun depan.
Asyifa Latif, mojang asal Jabar terpilih jadi Miss Indonesia dan akan mewakili Indonesia pada November mendatang di ajang Miss World.
"Semoga Syifa bisa membawa harum 45 juta rakyat Jawa Barat dan bangsa Indonesia di ajang Miss World tahun ini," kata Dede.
Dalam pertemuan ramah tamah dengan Miss Indonesia tersebut, aktor laga ini memberi banyak pesan dan trik-trik kepada Syifa supaya bisa lolos di ajang Miss World.
"Saya juga titip ke Syifa untuk mengangkat batik khas Jawa Barat di Miss World," ucapnya.
Wagub, yang terpilih berpasangan dengan Ahmad Heryawan, meminta batik khas Jabar dan sejumlah alat musik asal Sunda agar dibawa dan dijadikan cindera mata untuk peserta Miss World.
"Saya malah minta Syifa belajar alat musik Karinding atau Kecapi untuk dipentaskan di Miss World," katanya.
Menurut Dede, wagub Jabar yang terpilih bersama Ahmad Heryawan dukungan PKS dan PAN, jika Syifa mampu memukau di ajang Miss World tahun ini, diharapkan tahun depan Indonesia benar-benar jadi tuan rumah Miss World.
"Saya dengar Bali akan dipilih jadi tuan rumah Miss World. Ini tentu peluang bagus bagi promosi pariwisata Indonesia karena negara negara lain berebut jadi tuan rumah," pungkas Dede.
Akankah pernyataan Dede Yusuf menimbulkan kontroversi di kalangan umat Islam Indonesia?
(muslimdaily/dtk)
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!