Rabu, 3 Jumadil Awwal 1446 H / 20 November 2013 01:18 wib
13.143 views
Rekomendasi Seminar 'Pelatihan Militer Dalam Perspektif Islam'
JAKARTA (voa-islam.com) Berikut adalah hasil rekomendasi dalam Seminar Al Tsauroh Institute dalam tema "Pelatihan Militer Dalam Perspektif Islam" dengan pembicara pengamat pergerakan Islam, Dr. Amir Mahmud, Achmad Michdan, SH (TPM) dan Ustadz Fuad Al Hazimi, apa saja?
1. Islam menghendaki umatnya agar memiliki ketangguhan, kedisiplinan, kemandirian dan kekuatan sebagaimana disebutkan dalam hadist bahwa mukmin yang kuat lebih disukai dan dicintai oleh Allah dariapada mukmin yang lemah.
2. Dalam istilah moderen wajib militer untuk mempertahankan kewibawaan negara dari rongrongan pihak asing, ada sekitar 40 negara didunia yang memberlakukan wajib militer termasuk didalamnya Malaysia, Iran, dan Israel.
3. Dalam istilah Islam disebut Syariat Jihad, dimana syariat Jihad diperintahkan untuk menjaga agama, jiwa, akal, keturunan dan harta agar tidak dirampas oleh orang-orang yang dzalim dan dalam rangka menghapus kedzaliman mewujudkan keadilan
4. Syariat Jihad wajib dilaksanakan oleh setiap Muslim sebagaimana syariat-syariat lain seperti sholat, shoum dan haji. Karena itu melaksanakan syariat jihad merupakan hak asasi setiap muslim untuk menjalankan syariatnya sebagaimana juga dijamin oleh negara.
5. Kesempurnaan syariat jihad bagi setiap muslim tidak bisa dilepaskan dengan pelatihan militer atau i'dad, sebagaimana tidak bisa dilepaskan antara bersuci dengan shalat.
6. Tindakan represif aparat Densus88/BNPT terhadap umat Islam yang menjalankan i'dad dengan tuduhan tindakan terorisme merupakan bentuk kriminalisasi dan pelecehan terhadap syariat serta pelanggaran hak asasi setiap muslim untuk menjalankan syariatnya.
7. Tuduhan terorisme terhadap umat Islam yang menjalankan syariat i'dad telah direkayasa sedemikian rupa untuk mendapatkan justifikasi pemenjaraan dan bahkan pembunuhan bagi pelakunya, maka kami menyatakan bahwa aparat Densus88/BNPT wajib bertanggungjawab atas pelanggaran atas hak asasi umat Islam yang telah dijamin oleh negara.
[rojul/voa-islam.com]
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!