Kairo – PIP: Anggota Dewan Legislatif Palestina Musyir al Mashri menegaskan bahwa ide memukimkan orang-orang Palestina di semenanjung Sinai Mesir termasuk dalam rencana Zionis untuk menciptakan perang antara Mesir dan Gaza.
Petinggi Hamas ini menegaskan bahwa orang-orang Palestina menolah dimukimkan di Sinai “yang diupayakan penjajah Zionis”. Dia menyatakan bahwa penjajah Zionis menyebarkan isu ini untuk menciptakan perang antara dua bangsa Mesir dan Palestina.
Dia mengatakan, “Peringatan hari bumi yang digerakan rakyat Palestina tahun 1967 dan diperingati setiap tahun membuktikan bahwa rakyat Palestina masih tetap berpegang teguh pada tanahnya kapan dan di mana saja.” Dia menegaskan pentingnya merealisasikan persatuan rakyat Palestina dan mengakhiri perpecahan. Dia juga menegaskan bahwa bangsa Arab merupakan sandaran bagi orang-orang Palestina.
Mashri menegaskan bahwa peringatan hari Bumi di Mesir ini untuk menegaskan persatuan dua bangsa. Sekaligus menegaskan bahwa militer Mesir mendukung Palestina. Dia menampik orang-orang Palestina berada di balik pembunuhan tentara Mesir. “Darah orang Mesir haram bagi orang-orang Palestina,” tegasnya. (asw)
|