Ahad, 12 Rajab 1446 H / 12 April 2020 04:49 wib
5.699 views
Tangkal Covid-19, MUI Dukung Usulan DPR Adakan Dzikir Nasional Secara Online
JAKARTA (voa-islam.com) — Wakil Ketua Umum MUI, Buya Zainut Tauhid Sa’ad mendukung usulan DPR untuk mengadakan dzikir nasional. Hal itu dikatakannya melalui keterangan tertulis, Kamis (09/03).
“MUI mendukung diselenggarakan kegiatan istighosah dan dzikir nasional untuk memohon doa kepada Allah SWT dalam rangka menangkal pandemi wabah virus Covid-19 yang melanda bangsa Indonesia dan seluruh masyarakat dunia,” katanya.
Usulan dzikir itu, kata dia, muncul saat Rapat Kerja Komisi 8 DPR Ri bersama Kementerian Agama RI. Dalam kesempatan itu, Fraksi PKS Hidayat Nur Wahid, mengusulkan perlu menghadirkan pendekatan spiritual melalui istighosah dan dzikir nasional untuk menanggulangi wabah ini.
“Dia berharap Kementerian Agama menginisiasi kegiatan tersebut dan mengusulkan agar istighosah dan dzikir nasional langsung dipimpin oleh Wakil Presiden RI Kiai Ma’ruf Amin yang juga Ketua Umum MUI,” katanya.
Menurutnya, berdoa merupakan bagian penting kehidupan bangsa Indonesia. Doa, lanjut dia, juga menjadi ikhtiar batin untuk memohon kepada Allah SWT agar bangsa Indonesia diberikan kekuatan, kesabaran, dan keselamatan dalam menerima ujian, cobaan, musibah dan marabahaya termasuk wabah pandemi virus ini.
Rencananya, kegiatan tersebut akan berisi pembacaan kalimat thoyyibah seperti dzikir, shalawat kepada Nabi serta pembacaan doa. Kegiatan ini dilangsungkan bersamaan dengan acara targhib menyongsong bulan Ramadhan.
Menyusul peraturan pemerintah agar masyarat melakukan physical distancing dan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), dia mengusulkan kegiatan ini akan dilakukan secara online yang disiarkan langsung melalui televisi nasional.
“Sehingga, kegiatan istighosah dan dzikir bersama ini bisa diikuti oleh seluruh rakyat Indonesia dari kediamannya masing-masing,” paparnya. [syahid/voa-islam.com]
sumber: mui.or.id
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!