Home | Redaksi | Advertisement | Kirim Naskah | Pedoman Pemberitaan Media Siber
Facebook RSS
5.810 views

Upaya Perdamaian di Papua melalui Pengajian Resolusi Konflik

JAYAPURA (voa-islam.com)--Konflik sosial yang terjadi di Wamena menyebabkan ribuan warga harus menjadi pengungsi di berbagai tempat di Jayapura. Menurut jajaran Pangkalan TNI AU (Lanud) Silas Papare, tercatat lebih dari 10 ribu orang pengungsi yang tiba di Jayapura per 4 Oktober 2019 pasca kerusuhan di Kabupaten Jayawijaya.

Menanggapi konflik sosial yang terjadi di Papua, Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Jayapura menyelenggarakan pengajian resolusi konflik di aula SMP Muhammadiyah Jayapura. Pada kesempatan kali ini pengajian diisi oleh Naibul Umam dari Muhammadiyah Disaster Management Center (MDMC) PP Muhammadiyah.

Naibul Umam menjelaskan bahwa Muhammadiyah memandang penting urusan penanggulangan bencana termasuk masalah konflik sosial sebagai bagian dari mewujudkan cita-cita organisasi Muhammadiyah. “Eksistensi MDMC sangat ditentukan oleh komitmen warga Muhammadiyah dalam menjalankan kerja - kerja kemanusiaan dimana pun berada karena kita semua sejatinya adalah relawan Muhammadiyah,” demikian salah satu isi  ceramahnya.

Naibul Umam juga menyebutkan bahwa MDMC telah menerbitkan buku Fikih Kebencanaan yang menjelaskan konsepsi teologis dan praksis-implementatif penanggulangan bencana. Buku yang telah disahkan oleh Majelis Tarjih PP Muhammadiyah ini disusun bersama MDMC dan diterjemahkan dalam Bahasa Inggris yang akhirnya mendapatkan apresiasi dari berbagai kalangan sebagai pedoman umat Islam dalam memaknai bencana sekaligus mekanisme mengelola risiko bencana.

Naibul Umam sedikit mengulas apa isi dari Fikih Kebencanaan bahwa bencana bisa menjadi wahana muhasabah. “Masih banyak kesalahan dalam mengelola hubungan manusia dengan alam. Allah SWT telah menunjukkan tanda - tandanya (sebagai ayat kauniyah) yang kasat mata bisa kita deteksi tetapi kerap kita ini abai dengan tanda - tanda alam tersebut dan sering terlambat mengantisipasinya," terang Umam tadi pagi.

Pengajian Ahad pagi kali ini dihadiri kurang lebih 100 jamaah warga Muhammadiyah dari beragam unsur pimpinan, majelis/lembaga dan ortom. Menurut H. Sukaryanto, Ketua PDM Kota Jayapura, pengajian ini diselenggarakan secara rutin tiap Ahad pagi dan telah berlangsung selama kurang lebih 5 tahun. Pengajian juga dimaksudkan untuk menjalin silaturahmi dan konsolidasi warga Muhammadiyah di Kota Jayapura.

"Kami menyadari bahwa sekarang ini potensi Muhammadiyah semakin terlihat ditandai dengan semakin banyaknya jumlah AUM (amal usaha Muhammadiyah) yang berdiri di Kota Jayapura. Oleh karena itu, untuk memupuk komitmen dan sekaligus peningkatan wawasan keagamaan warga Muhammadiyah maka pengajian ini kami selenggarakan secara rutin,” demikian penjelasannya.

Dalam kesempatan ini Suparman selaku  Koordinator Poskor Muhammadiyah mengajak jamaah pengajian untuk membantu kegiatan penanganan pengungsi dengan melakukan penggalangan dana. “Mari kita gelorakan gerakan infak dan sedekah melalui Lazismu untuk mendukung program penanganan pengungsi. Kita harus menyadari bahwa situasi dan kondisi yang tidak menentu ini sehingga Muhammadiyah harus bisa mengantisipasi berbagai hal,” tegasnya.

Selesai pengajian acara dilanjutkan dengan pelatihan manajemen bencana bagi relawan Muhammadiyah Jayapura. Diperkirakan 30 peserta akan mengikuti kegiatan ini sejak pagi hingga sore dan akan dilanjutkan esok hari.* [Azza/Syaf/voa-islam.com]

Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!

Berita Dakwah Indonesia lainnya:

+Pasang iklan

Gamis Syari Murah Terbaru Original

FREE ONGKIR. Belanja Gamis syari dan jilbab terbaru via online tanpa khawatir ongkos kirim. Siap kirim seluruh Indonesia. Model kekinian, warna beragam. Adem dan nyaman dipakai.
http://beautysyari.id

Cari Obat Herbal Murah & Berkualitas?

Di sini tempatnya-kiosherbalku.com. Melayani grosir & eceran herbal dari berbagai produsen dengan >1.500 jenis produk yang kami distribusikan dengan diskon sd 60% Hub: 0857-1024-0471
http://www.kiosherbalku.com

Dicari, Reseller & Dropshipper Tas Online

Mau penghasilan tambahan? Yuk jadi reseller tas TBMR. Tanpa modal, bisa dikerjakan siapa saja dari rumah atau di waktu senggang. Daftar sekarang dan dapatkan diskon khusus reseller
http://www.tasbrandedmurahriri.com

NABAWI HERBA

Suplier dan Distributor Aneka Obat Herbal & Pengobatan Islami. Melayani Eceran & Grosir Minimal 350,000 dengan diskon s.d 60%. Pembelian bisa campur produk >1.300 jenis produk.
http://www.anekaobatherbal.com

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Ustadzah Salma Khoirunnisa, salah satu pengajar di Pesantren Tahfizul Quran Darul Arqom Sukoharjo mengalami kecelakaan. Kondisinya masih belum sadar, dan sempat koma selama 5 hari karena diperkirakan...

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Diawali dengan berniat karena Allah, berperan aktif menebarkan amal sholeh dan turut serta membantu pemerintah memberikan kemudahan kepada umat mendapatkan pelayanan kesehatan, maka Ulurtangan...

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Rafli Bayu Aryanto (11) anak yatim asal Weru, Sukoharjo ini membutuhkan biaya masuk sekolah tingkat SMP (Sekolah Menengah Pertama). Namun kondisi ibu Wiyati (44) yang cacat kaki tak mampu untuk...

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Alhamdulillah, pada Sabtu, (18/11/2023), Yayasan Ulurtangan.com dengan penuh rasa syukur berhasil melaksanakan program Sedekah Barangku sebagai wujud nyata kepedulian terhadap sesama umat Islam....

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Sungguh miris kondisi Arga Muhammad Akbar (2) anak kedua pasangan Misran dan Sudarti ini, sudah sebulan ini perutnya terus membesar bagai balon yang mau meletus. Keluarganya butuh biaya berobat...

Latest News

MUI

Sedekah Al Quran

Sedekah Air untuk Pondok Pesantren

Must Read!
X