Selasa, 17 Jumadil Awwal 1446 H / 22 November 2016 17:06 wib
12.233 views
Munarman: Makar Itu Perbuatan Halangi Manusia dari Jalan Allah
JAKARTA (voa-islam.com)--Kapolri Jenderal Tito Karnavian dalam konferensi Pers di Mabes Polri, Jl Trunojoyo, Jakarta, Senin, 21 November 2016, menuding adanya rencana makar terkait demonstrasi 2 Desember 2016. Polisi mengklaim mengetahui adanya rapat-rapat terkait rencana makar itu.
Menanggapi tudingan tersebut, Panglima Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Majelis Ulama Indonesia (GNPF-MUI) Munarman, SH menegaskan justru perbuatan makar adalah upaya menghalangi manusia dari kebenaran.
"Makar itu istilah Islam yaitu orang atau kelompok yang memiliki rencana untuk menghalangi orang lain dari jalan Allah," katanya kepada voa-islam.com, Jakarta, Selasa (22/11/2016).
Oleh karenanya, lanjut Munarman, umat Islam sering menjadikan wirid wamakaru wamakarallah wallahu khoirul makiriin. Bahwa sesungguhnya, sebaik-baik pembuat makar adalah Allah.
"Jadi, dengan konsep ini yang sebenarnya makar itu siapa? Silahkan umat menilai," tegasnya.
Sekadar diketahui, GNPF-MUI menggelar Aksi Bela Islam Jilid 1 dan 2 pada 14 Oktober 2016 dan 4 November 2016 di Jakarta dalam rangka menuntut proses hukum Gubernur DKI Jakarta non-aktif Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok atas dugaan kasus penistaan agama.
Meski Polri telah menetapkan Ahok sebagai tersangka, GNPF-MUI merasa perlu menggelar kembali Aksi Bela Islam Jilid 3, karena Ahok belum ditahan oleh aparat berwenang.
Padahal, menurut Munarman, Ahok berpotensi mengulangi perbuatannya. Selain itu, dalam sejumlah kasus, pelaku penistaan langsung ditahan oleh kepolisian. * [Bilal/Syaf/voa-islam.com]
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!