Rabu, 27 Jumadil Akhir 1446 H / 26 Oktober 2016 07:49 wib
10.878 views
Tidak Mau Ketinggalan, Jumat Lusa Umat Islam Bekasi Gelar Aksi Bela Islam Tuntut Ahok Ditangkap
BEKASI (voa-islam.com)--Aksi Bela Islam menuntut Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dipenjara nampaknya terus berlanjut.
Tak mau ketinggalan, umat Islam Bekasi, Jawa Barat dijadwalkan akan melakukan aksi Bela Islam pada Jumat (28/10/2016) lusa.
Ustadz Anwar Anshori, tokoh Islam Bekasi mengatakan aksi umat Islam Bekasi ini guna mendesak Bareskrim Polri untuk memeriksa dan menangkap Ahok. Ahok secara terang benderang telah melecehkan Islam.
"Masyarakat sangat tersinggung atas penghinaan yang dilakukan Ahok," kata ustadz Anwar saat memimpin rapat persiapan aksi Bela Islam di Islamic Center Bekasi, Selasa (25/10/2016).
Aksi Bela Islam di Bekasi ini dimulai dengan berkumpul di Islamic Center Kota Bekasi selepas shalat Jumat. Setelah itu massa Islam akan menuju Mapolres Kota Bekasi untuk menyerahkan petisi.
Ditegaskan aksi ini bukanlah aksi politis, melainkan aksi menuntut keadilan hukum. Serta mendukung sikap keagamaan MUI soal Ahok.* [Syaf/voa-islam.com]
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!