Sabtu, 27 Jumadil Akhir 1446 H / 23 Januari 2016 08:11 wib
19.558 views
Aturan Konyol, Muslimah Pakai Cadar Tidak Boleh Ambil Uang di ATM BRI
JAKARTA (voa-islam.com) – Diskriminasi kepada muslimah yang mengamalkan syariah kembali terjadi. Dalam tayangan video yang diunggah di akun Facebook Erma Refni H., seorang satpam BRI melarang wanita bercadar ambil uangnya di ATM BRI. Menurut keterangannya, itu sudah menjadi peraturan pihak Bank.
“Peraturan BRI ya, yakin, orang cadar tidak boleh ambil uang di ATM, betu,” tegas seorang pria berjenggot kepada satpam tersebut.
"Betul," tegas Puguh.S.W, satpam tersebut.
Erna menuliskan di keterangan statusnya, “Nyetor pakai cadar kok diterima giliran mau ambil uang sendiri pakai cadar kok nggak boleh.”
9 jam setelah dipublish, tercatat sudah 162.145 menonton video tersebut.
Muslimah yang mengenakan cadar telah mengamalkan ajaran Islam yang telah diterangkan ulama. “Aneh, kalau perempuan berbikini tidak dimasalahkan,” tutur Haji Heru Sukari dengan jengkel setelah menonton video tersebut, Jum’at (23/01/2016) [PurWD/voa-islam.com]
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!