Selasa, 27 Jumadil Akhir 1446 H / 10 November 2015 03:21 wib
15.056 views
Syaikh Rajab Dieb Menolak Komentari Kondisi Politik Suriah
JAKARTA (voa-islam.com)—Santer terdengar di kalangan umat Islam bahwa Syaikh Rajab Dieb, mufti asal Suriah yang berkesempatan menjadi pembicara pada Kajian Tauhid di Masjid Istiqlal, Jakarta, Ahad pagi (8/11/2015), adalah pendukung rezim Syiah, Bashar Assad.
Saat voa-islam berupaya melakukan konfirmasi langsung kepada Syaikh Rajab Dieb atas beredarnya tudingan tersebut, namun pihak penyelenggara menolak wartawan untuk menkonfirmasi hal tersebut. (baca: Kajian Tauhid Syaikh Rajab Dieb di Istqlal Tetap Berlangsung)
Penolakan dilakukan oleh salah seorang yang menjadi host pada acara, yang juga bertugas mendampingi Syaikh Rajab pada saat di Masjid Istiqlal.
Alasannya, pertanyaan-pertanyaan yang akan diajukan oleh beberapa awak media berbau politik. Hal tersebut akan membuat Syaikh Rajab kerepotan dan merasa kasihan jika diajukan pertanyaan seputar politik.
“Sudah Syaikh ini sudah tua, jangan ditanya masalah politik. Beliau no comment untuk masalah ini. Kalau mau tanya masalah agama saja,” ujar Anizar Masyadi, salah seorang yang mendampingi Syaikh Rajab saat di Masjid Istiqlal.* [Niz/Syaf/voa-islam.com]
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!