Home | Redaksi | Advertisement | Kirim Naskah | Pedoman Pemberitaan Media Siber
Facebook RSS
11.216 views

Alhamdulillah, Muslim Tolikara Dapat Melaksanakan Shalat Idul

TOLIKARA (voa-islam.com) -  Kapolri Jendral Pol. Badrodin Haiti, memberikan jamiinan keamanan bagi  Muslim Tolikara melaksanakan shalat Idul Adha. Menjelang pagi yang cerah kaum Muslimin Tolikara  berduyun-duyun mendatangi Musholla Koramil Khairul Ummah, sekitar pukul 06.30 WIT.

Musholla Koramil Khoirul Ummah merupakan pengganti Masjid Baitul Muttaqin yang terbakar dalam insiden Idul Fitri, Jumat, 17 Juli 2015 lalu. Insiden itu berupa penyerangan oleh jemaat GIDI kepada kaum Muslimin yang sedang melaksanakan shalat Idul Fitri.

Pukul 7 WIT matahari mulai menyinari bumi Tolikara, Papua. Musholla Koramil Khairul Ummah yang baru saja diresmikan itu, tidak menampung jamaah shalat Idul Adha di Tolikara, sehingga membludak hingga ke luar.

Pagi itu, pembawa acara tengah mengumumkan pelaksanaan acara shalat Idul Adha. Aparat keamanan dari TNI dan Polisi pun berjaga-jaga di luar musholla.

Sementara, Menteri Sosial, Khofifah Indar Parawansa ikut serta dalam shalat Idul Adha di Tolikara, pada Kamis (24/9/2015). Sejumlah pejabat daerah yang beragama Kristen berada di sekitar musholla.

Allahu Akbar… Allahu Akbar… Allahu Akbar… Walillahilhamd, gemuruh takbir di sekitar Musholla Khairul Ummah menggema.

Shalat Idul Adha pun segera dilaksanakan. Tampil sebagai imam Idul Adha, Syaikh Ali Jaber. Dalam shalat Idul Adha Syaikh Ali Jaber yang mengenakan gamis putih membacakan surat Al A’la dan Al-Ghasiyah saat mengimami shalat.

Usai shalat Idul Adha digelar, Ustadz Fadzlan Garamatan maju ke mimbar dan menyampaikan khutbah shalat Idul Adha. Dalam khutbahnya, Ustadz Fadzlan Garamatan mengajak kepada kaum Muslimin untuk membangun peradaban baru di Tolikara

Khatib juga menukil cerita Nabi Ibrahim ‘Alaihis salam dalam membangun peradaban dengan menemukan Allah Ta’ala. Khatib juga mengisahkan keteguhan Siti Hajar saat ditempatkan oleh Nabi Ibrahim di padang pasir. Siti Hajar Dengan ketekunannya bertahan hidup dan mencari solusi sehingga berlari-lari kecil dari safa ke marwah hingga menemukan sumur zam zam.

Nabi Ibrahim juga diuji keimanannya oleh Allah Ta’ala dengan perintah menyembelih Ismail, anaknya yang lahir dari Siti Hajar. Sementara Nabi Ismail yang juga sabar dan keteguhan imannya menuruti perintah Allah Ta’ala untuk disembelih. Tapi Allah Ta’ala menggantikan Ismail dengan seekor kibas.

Terakhir, khatib menyampaikan hikmah bahwa dari kisah tersebut ada pelajaran penting, yakni untuk menyembelih kemusyrikan, ego, dan kesombongan. Betapa indahnya Muslim Tolikara dapat melaksanakan shalat Idul Adha. Seperti Muslim di seluruh dunia dapat melaksanakan shalat dengan khusu', tanpa ada rasa ketakutan.

Perlahan-lahan cahaya Islam terus merekah di tanah Papua, bagaikan mentari di gelapan yang pekat. Kedatangan Islam di tanah Papua, terus berkembang, dan menjadi pola hidup baru di daerah ujung timur Indonesia.

Tak terasa sejak Papua yang dahulu bernama 'Irian Barat' itu, sudah lebih dari 50 tahun menjadi bagian NKRI. Namun, tetap saja ada usaha-usaha ingin memisahkan diri dari NKRI. Hanya dengan Islam dan Muslim, Papua akan tetap bersma NKRI> [ahmad Damanik/voa-islam.com)]

Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!

Berita Dakwah Indonesia lainnya:

+Pasang iklan

Gamis Syari Murah Terbaru Original

FREE ONGKIR. Belanja Gamis syari dan jilbab terbaru via online tanpa khawatir ongkos kirim. Siap kirim seluruh Indonesia. Model kekinian, warna beragam. Adem dan nyaman dipakai.
http://beautysyari.id

Cari Obat Herbal Murah & Berkualitas?

Di sini tempatnya-kiosherbalku.com. Melayani grosir & eceran herbal dari berbagai produsen dengan >1.500 jenis produk yang kami distribusikan dengan diskon sd 60% Hub: 0857-1024-0471
http://www.kiosherbalku.com

Dicari, Reseller & Dropshipper Tas Online

Mau penghasilan tambahan? Yuk jadi reseller tas TBMR. Tanpa modal, bisa dikerjakan siapa saja dari rumah atau di waktu senggang. Daftar sekarang dan dapatkan diskon khusus reseller
http://www.tasbrandedmurahriri.com

NABAWI HERBA

Suplier dan Distributor Aneka Obat Herbal & Pengobatan Islami. Melayani Eceran & Grosir Minimal 350,000 dengan diskon s.d 60%. Pembelian bisa campur produk >1.300 jenis produk.
http://www.anekaobatherbal.com

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Ustadzah Salma Khoirunnisa, salah satu pengajar di Pesantren Tahfizul Quran Darul Arqom Sukoharjo mengalami kecelakaan. Kondisinya masih belum sadar, dan sempat koma selama 5 hari karena diperkirakan...

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Diawali dengan berniat karena Allah, berperan aktif menebarkan amal sholeh dan turut serta membantu pemerintah memberikan kemudahan kepada umat mendapatkan pelayanan kesehatan, maka Ulurtangan...

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Rafli Bayu Aryanto (11) anak yatim asal Weru, Sukoharjo ini membutuhkan biaya masuk sekolah tingkat SMP (Sekolah Menengah Pertama). Namun kondisi ibu Wiyati (44) yang cacat kaki tak mampu untuk...

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Alhamdulillah, pada Sabtu, (18/11/2023), Yayasan Ulurtangan.com dengan penuh rasa syukur berhasil melaksanakan program Sedekah Barangku sebagai wujud nyata kepedulian terhadap sesama umat Islam....

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Sungguh miris kondisi Arga Muhammad Akbar (2) anak kedua pasangan Misran dan Sudarti ini, sudah sebulan ini perutnya terus membesar bagai balon yang mau meletus. Keluarganya butuh biaya berobat...

Latest News

MUI

Sedekah Al Quran

Sedekah Air untuk Pondok Pesantren

Must Read!
X

Kamis, 02/01/2025 17:08

Kenapa Dia Tidak Membela Diri?