Senin, 10 Rajab 1446 H / 24 Agutus 2015 06:24 wib
31.645 views
Susunan PB NU Kental Nepotisme, Kontroversi dan Politisi!
JOMBANG (voa-islam.com)- Pengurus Besar Nadhatul Ulama (NU) resmi terbentuk. NU mengumumkan susunan kepengurusannya yang baru, hasil Muktamar ke-33 di Jombang, Jawa Timur.
Tim Formatur PBNU memilih Prof Dr. KH. Said Aqil Siradj terpilih menjadi Ketua Umum PBNU Periode 2015-2020. Untuk posisi Sekretaris Jenderal ditempati Dr. H. Helmi Faizal Zaini.
Hanya saja, Sususnan baru pengurus PBNU Periode 2015-2020 ini di nilai penuh dengan muatan Nepotisme dan Rasa PKB. Pasalnya sejumlah nama baru terlihat di dalamnya yang aktif dalam partai tertentu dan hubungan nasab keluarga.
NU Garis Lurus menuliskan “Beberapa nama politisi duduk di posisi kunci seperti ketua fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Helmi Faizal Zaini mendapat mandat sebagai sekretaris Said Agil Siraj. Selain itu, Putra dan adik Said Agil Siraj juga mendapatkan tempat yang istimewa di posisi pengurus inti structural”
Kemudian setelah mencantumkan struktur baru, NU Garis Lurus mengakhiri dalam tulisanya “Selain Nepotisme dan berbau PKB, Para panitia muktamar NU seperti Saifullah Yusuf, Imam Aziz, Nusron Wahid dkk mendapatkan posisi. Sementara calon kubu lawan seperti KH. Hasyim Muzadi, KH. Sholahuddin Wahid, Ustadz Muhammad Idrus Ramli, Dan KH. Muhammad Adnan tidak mendapatkan posisi apapun. Namun ini belum keputusan resmi dan masih bisa berubah”
Yang lebih terlihat lagi, ternyata Said Aqil sirot memasukan anaknya saudaranya dan besanya juga masuk sebagai daftar pengurus baru.tentu saja hal ini mendapatkan banyak komentar dari para netizen [Protonema/NGL/voa-islam.com]
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!