Jum'at, 21 Jumadil Awwal 1446 H / 28 November 2014 17:22 wib
6.570 views
Hujan Sebentar, Jakarta Langsung Banjir dan Pohon-Pohon Pun Tumbang
JAKARTA (voa-islam.com) - Hujan disertai angin kencang di wilayah Ibu Kota sore ini, Jumat (28/11/2014) bukannya membawa berkah tapi justru menjadi musibah. Banjir di mana-mana, pohon-pohon pun tumbang, dan macet parah di wilayah Jakarta.
Alhasil, lalu-lintas di beberapa ruas jalan Jakarta mengalami kemacetan parah seperti Jalan Kapten Tendean, Jalan Prapanca dan Perempatan Pancoran Jakarta Selatan.
"Dari arah cililitan menuju cempaka putih Banjir sedalam 60cm tepat di kebun nanas. "tulis @Muning_Munez, Jumat (28/11/2014) .
"Jl. Kapt. Tendean Banjir, begitu juga dengan Kantor Pos Jakarta Mampang." tambah @amietamim.
Tak hanya itu, beberapa pohon pun turut tumbang terkena hempasan angin. Pohon-pohon tersebut ada yang menimpa kendaraan dan membuat jalan macet.
"Depan PTIK pohon tumbang menimpa mobil bak terbuka". tulis @ojanoo.
Jakarta langsung banjir meski baru diguyur hujan beberapa menit saja. Pemerintah seperti tidak bekerja. (az/tw)
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!