Home | Redaksi | Advertisement | Kirim Naskah | Pedoman Pemberitaan Media Siber
Facebook RSS
10.208 views

Kembali dari Singapura, KH Miftah Faridl Kini Berangsur Pulih

BANDUNG (voa-islam.com) - Adzan Dzuhur baru saja selesai berkumandang dari Masjid Ad Da’wah, bilangan Sidomukti, Bandung, Senin (16/6/2014). Kaum muslimin berduyun-duyun datang memenuhi panggilan kebahagiaan. Terselip di antaranya, sosok kharismatik, yang selama ini dikabarkan tengah berjuang melawan sakit. Sosok ulama yang kesohor dengan ceramah-ceramahnya yang menyejukkan jiwa.

Prof. Dr. KH Miftah Faridl. Ia kini telah kembali hadir di tengah-tengah kita. Setelah selama satu bulan dirawat di National University Hospital di Singapura (29 April – 28 Mei 2014), kondisi Ketua Umum MUI Kota Bandung, dan juga Dewan Redaksi Tabloid Alhikmah, ini berangsur membaik. Saat ini, Guru Besar ITB ini sudah berkumpul kembali bersama keluarga di Bandung.

 

Seperti dilansir Alhikmah, tim langsung di ruang tamu kediamannya lepas menunaikan shalat dzuhur berjamaah, air muka ketua Dewan Pembina Sinergi Foundation ini tampak sudah kembali seperti sedia kala. Senyumnya yang khas, membumbui siang yang cerah itu.

 

“Alhamdulillah, berkat doa kaum muslimin, sepekan terakhir bapak sudah bisa ikut shalat berjamaah ke masjid. Selepas itu, saran dokter untuk rutin berolahraga ringan bapak jalani setiap lepas subuh,” kata Prof. Miftah Faridl kepada Alhikmah di kediamannya Senin (16/6) .

 

Meski begitu, aktivitas dakwah dari satu majelis ilmu ke majelis ilmu yang lain, ia akui belum berjalan seperti biasanya. “Sementara waktu ini, dokter minta bapak untuk istirahat, agar proses pemulihan berlangsung lancar. Maka terpaksa, permintaan masyarakat untuk mengisi ceramah ditunda dulu. Mohon jangan lelah mendoakan,” katanya.

 

Prof. Miftah menambahkan, bahwa sakit kali ini bukti cinta Allah pada hambanya. “Begitu banyak hikmah yang dirasakan. Lewat ujian sakit ini, Allah seperti mengingatkan sejak awal kehidupan kita. Saya mengalami mulai dari tidak sadarkan diri, merangkak, hingga kembali bangkit dari pembaringan, dan kini bisa kembali berjalan seperti sedia kala.”

 

Selama di Negeri Jiran

 

miftah1

 

“Puji serta syukur kita panjatkan kehadirat Allah, karena hanya dengan izin-Nya melalui teknologi yang lebih mutakhir, pelayanan medis dengan 'hospitality' dan menyeluruh, kesehatan pak Miftah semakin hari semakin membaik. Bahkan 28 Mei lalu, sudah diperbolehkan pulang ke tanah air” kata Adi Junadi Marki, menantu KH Miftah Faridl, suami dari putri kedua beliau awal Juni lalu.

 

Adi menjelaskan, bahwa pihak rumah sakit dengan teknologi PET CT Imaging dan analisis Bone Marrow melakukan penelitian hingga dapat mendiagnosis penyakit dan juga memberi masukan bagi keluarga untuk perawatan KH Miftah Faridl.

 

“Selain dari itu, menu diet dan pola makan juga dikelola sesuai dengan parameter kadar gula darah yang senantiasa terpantau, sehingga mampu memperbaiki metabolisme hati yang sebelumnya pernah terganggu,” tambahnya.

Untuk itu, bersama Pihak keluarga, Ketua Yayasan Unisba ini pun menyampaikan terima kasih atas dukungan masyarakat, dan para pihak yang senantiasa mendoakan.

“Insha Allah, dengan ikhtiar yang optimal, dibantu dengan do'a dari semua pihak, pak Miftah akan segera kembali pulih, dan dapat kembali melanjutkan dakwahnya.” tambah Adi. [alhikmah/abdullah/voa-islam.com]

Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!

Berita Dakwah Indonesia lainnya:

+Pasang iklan

Gamis Syari Murah Terbaru Original

FREE ONGKIR. Belanja Gamis syari dan jilbab terbaru via online tanpa khawatir ongkos kirim. Siap kirim seluruh Indonesia. Model kekinian, warna beragam. Adem dan nyaman dipakai.
http://beautysyari.id

Cari Obat Herbal Murah & Berkualitas?

Di sini tempatnya-kiosherbalku.com. Melayani grosir & eceran herbal dari berbagai produsen dengan >1.500 jenis produk yang kami distribusikan dengan diskon sd 60% Hub: 0857-1024-0471
http://www.kiosherbalku.com

Dicari, Reseller & Dropshipper Tas Online

Mau penghasilan tambahan? Yuk jadi reseller tas TBMR. Tanpa modal, bisa dikerjakan siapa saja dari rumah atau di waktu senggang. Daftar sekarang dan dapatkan diskon khusus reseller
http://www.tasbrandedmurahriri.com

NABAWI HERBA

Suplier dan Distributor Aneka Obat Herbal & Pengobatan Islami. Melayani Eceran & Grosir Minimal 350,000 dengan diskon s.d 60%. Pembelian bisa campur produk >1.300 jenis produk.
http://www.anekaobatherbal.com

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Ustadzah Salma Khoirunnisa, salah satu pengajar di Pesantren Tahfizul Quran Darul Arqom Sukoharjo mengalami kecelakaan. Kondisinya masih belum sadar, dan sempat koma selama 5 hari karena diperkirakan...

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Diawali dengan berniat karena Allah, berperan aktif menebarkan amal sholeh dan turut serta membantu pemerintah memberikan kemudahan kepada umat mendapatkan pelayanan kesehatan, maka Ulurtangan...

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Rafli Bayu Aryanto (11) anak yatim asal Weru, Sukoharjo ini membutuhkan biaya masuk sekolah tingkat SMP (Sekolah Menengah Pertama). Namun kondisi ibu Wiyati (44) yang cacat kaki tak mampu untuk...

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Alhamdulillah, pada Sabtu, (18/11/2023), Yayasan Ulurtangan.com dengan penuh rasa syukur berhasil melaksanakan program Sedekah Barangku sebagai wujud nyata kepedulian terhadap sesama umat Islam....

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Sungguh miris kondisi Arga Muhammad Akbar (2) anak kedua pasangan Misran dan Sudarti ini, sudah sebulan ini perutnya terus membesar bagai balon yang mau meletus. Keluarganya butuh biaya berobat...

Latest News

MUI

Sedekah Al Quran

Sedekah Air untuk Pondok Pesantren

Must Read!
X