Home | Redaksi | Advertisement | Kirim Naskah | Pedoman Pemberitaan Media Siber
Facebook RSS
11.132 views

Protes Keras, MIUMI Kirim Surat Terbuka untuk Dubes Mesir

JAKARTA (voa-islam.com) - Majelis Intelektual dan Ulama Muda (MIUMI) menyatakan berbelasungkawa kepada umat Islam di Mesir yang menjadi syuhada dan korban luka-luka di Monumen Sadat, dan Lapangan Rabe’a dan Al-Nahdah di Kairo.

Selain itu, MIUMI juga menyampaikan surat terbuka untuk Duta Besar Mesir di Indonesia, Bahaudin. Dalam surat tersebut, MIUMI menyatakan protes keras atas pembubaran paksa aksi damai yang menggunakan senjata hingga jatuhnya korban. Selain itu MIUMI juga meminta agar Dubes Mesir untuk mengundurkan diri, sebagai bentuk protes atas tragedi kemanusiaan yang terjadi. Berikut surat terbuka MIUMI untuk Dubes Mesir di Indonesia yang ditulis dengan dua bahasa yang diterima redaksi voa-islam.com pada Selasa (20/8/2013), selengkapnya.

سعادة السفير بياء الدين بيجت دسوقي

سفير جمهورية مصر العربية بجاكرتا

السلام عميكم ورحمة الله وبركاتو

الحمد لله والصلاة والسلام عمى سيدنا رسول الله وعمى آلو وصحبو وسمم تحية طيبة وبعد

يسعدنا أن نرفع إلى سعادتكم باسم مجمس المثقفين والعمماء الشباب الإندونيسي أسمى آيات التقدير والدعاء لسعادتكم بموفورالصحة لأداء ميامكم الدبموماسية ولقيادة الفريق الدبموماسي المصري في جميورية إندونيسيا الشقيقة

وانطلاقا لمحبتنا الصادقة لأرض مصر وأىميا البررة نقدم إلى سعادتكم باسم المسممين في إندونيسيا الع ا زء إلى أسر الشيداء والمصابين والجرحى في الأحداث الدموية الأخيرة سواء في النصب التذكاري وميداني ا ربعة العدوية والنيضة بالقاىرة داعين الله عز وجل أن يتغمدىم برحمتو ويميم لأىميم الصبر والسموان.

كما لا يفوتنا في ىذه المناسبة أن نعبر باسم المسممين في إندونيسيا عن استنكارنا الشديد لطريقة فض الإعتصامات

والتظاى ا رت السممية وخاصة في ميداني ا ربعة العدوية والنيضة حيث يودي بحياة المواطنين السمميين العزل, ولا يتوافق مع شرف الجيش والشرطة المصري العظيم. يؤلم الشعب الإندونيسي المسمم ما يؤلمو أشقاءه في مصر ونحن مقبمون غدا باحتفال عيد إستقلال إندوونيسيا ال 68 حيث كانت مصر أول دولة في العالم اعترفت باستقلال إندونيسيا في مارس عام 1946 م وساندت قضية تحرير إندونيسيا بقوة في جامعة الدول العربية والمحافل الدولية.

إن اىتمامنا بما يجري في مصر لا يعني أننا نتدخل في الشؤون السياسية الداخمية المصرية, ونؤكد أن قضية الخلافات

السياسية الداخمية يجب أن تحل عن طريق السممية والحوار بين الفصائل والقوى السياسية الوطنية في مصر. ولكن الذي يعنينا

ويعني كل شرفاء وأح ا رر العالم ويؤلمنا جدا ىو سقوط الضحايا في صفوف المعتصمين والمتظاىرين السمميين الذي يعد

بالآلاف حتى الآن من ج ا رء طريقة فض الإعتصامات بقوة وىي مشاىد مروعة تدل عمى فقدان كل معاني الإنسانية . مذكرين لكم حرمة سفك الدماء بقول الله تعالى: أنو من قتل نفسا بغير نفس أو فساد في الأرض فكأنما قتل الناس جميعا ومن أحياىا فكأنما أحيا الناس جميعا )المائدة: 32 (, وأيضا قولو عز وجل: ومن يقتل مؤمنا متعمدا فج ا زءه جينم خالدا فييا وغضب الله عميو ولعنو وأعد لو عذابا عظيما )النساء: 93 ( صدق الله العظيم وقول المصطفى صمى الله عميو وسمم: والذي نفسي بيده لقتل مؤمن أعظم عند الله من زوال الدنيا )رواه النسائي في السنن الكبرى(  وأيضا قولو صموات الله عميو: أولُ ما يُحاسَبُ بو العبدُ اللصةُ وأولُ ما يُقضَى بينَ الناسِ الدماءُ )رواه البخاري ومسمم(

ولذلك نييب لسعادة السفير أن يترك منصبو احتجاجا عمى سوء إدارة الأزمة في مصر ولئلا يكون مشاركا في ىذه الجريمة الإنسانية النك ا رء. حفظ الله مصرنا الغالية من كل سوء وحسبنا الله ونعم الوكيل

جاكرتا في 9 شوال 1434 ى الموافق 16 أغسطس 2013 م

الأمين العام

الأستاذ بختيار ناصر__

__

 

Assalamu’alaikum wa Rahmatullah wa Barakatuh.

Kami atas nama Majelis Intelektual & Ulama Muda Indonesia (MIUMI) menyampaikan penghargaan yang tinggi dan doa yang tulus untuk YM Dubes Bahauddin semoga sehat wal afiat dan sukses melaksankan tugas-tugas diplomatik di Kedutaan Mesir di Jakarta.  Juga kami sampaikan kepada YM Dubes rasa belasungkawa mendalam kepada keluarga para syuhada dan yang terluka dalam peristiwa berdarah di Monumen Sadat, dan Lapangan Rabe’a dan Al-Nahdah di Kairo. Semoga Allah merahmati mereka dan memberikan kesabaran kepada keluarga mereka.

Pada kesempatan ini, kami tidak lupa menyampaikan, atas nama umat Islam di Indonesia, protes keras kami terhadap metode pembubaran paksa aksi sit ins (I’tishom) dan demonstrasi pendukung pro-Presiden Morsi di Lapangan Rabe’a Al-Adawiya dan Al-Nahdah, yang telah menewaskan warga-warga sipil yang damai dan nir-senjata atau kekerasan. Hal itu sungguh berlawanan dengan kehormatan patriotisme militer dan polisi Mesir.  Rasa sakit yang dialami saudara kami di Mesir sungguh sangat menyakiti kami juga Bangsa Indonesia yang sedang merayakan HUT Proklamasi RI ke-68.  Karena Mesir adalah negara berdaulat pertama yang mengakui kemerdekaan Indonesia pada bulan Maret 1946, dan memback-up diplomasi Indonesia di Liga Arab dan Persatuan Bangsa-Bangsa (PBB).

Perhatian kami terhadap peristiwa tragedi di Mesir bukanlah bentuk intervensi terhadap kondisi perpolitikan dalam negeri Mesir. Kami tegaskan bahwa perselisihan politik di Mesir harus diselesaikan dengan cara dialog yang beradab dan damai. Kami hanya peduli dan memprihatinkan tragedi berdarah yang menelan ribuan korban warga sipil yang sangat memilukan dan menodai nilai-nilai kemanusiaan. Kami mengingatkan anda akan Firman Allah SWT dan hadis-hadis Nabi Muhammad SAW, tentang haramya pertumpahan darah.

Allah berfirman: 

“Oleh karena itu Kami tetapkan (suatu hukum) bagi Bani Israil, bahwa: barangsiapa yang membunuh seorang manusia, bukan karena orang itu (membunuh) orang lain, atau bukan karena membuat kerusakan dimuka bumi, maka seakan-akan dia telah membunuh manusia seluruhnya. Dan barangsiapa yang memelihara kehidupan seorang manusia, maka seolah-olah dia telah memelihara kehidupan manusia semuanya. Dan sesungguhnya telah datang kepada mereka rasul-rasul Kami dengan (membawa) keterangan-keterangan yang jelas, kemudian banyak diantara mereka sesudah itu sungguh-sungguh melampaui batas dalam berbuat kerusakan dimuka bumi” (Qs. Al-Maidah: 32) 

“Dan barang siapa yang membunuh seorang mukmin dengan sengaja, maka balasannya ialah Jahanam, kekal ia di dalamnya dan Allah murka kepadanya, dan mengutukinya serta menyediakan azab yang besar baginya” (Qs. An-Nisa: 93),

Nabi SAW bersabda:

“Demi Allah yang nyawaku di tangan-Nya, sungguh pembunuhan seorang mukmin lebih besar dampaknya dari pada hancurnya dunia di sisi Allah” (Hr. An-Nasai), “Amal yang pertama dihisab oleh Allah SWT adalah solat dan perkara pertama yang diadili di antara manusia di hari Kiamat adalah tumpahnya darah” (HR. Bukhari-Muslim).

Oleh sebab itu, kami menghimbau dan meminta YM Dubes Bahauddin untuk mengundurkan diri dari jabatannya sebagai protes atas keburukan manajemen krisis di Mesir, dan agar beliau tidak menjadi bagian dari rejim yang melakukan kejahatan kemanusiaan. Semoga Allah SWT menjaga Mesir dari segala keburukan. Hasbunallah wa ni’mal wakiil.

Wassalamu’alaikum wa Rahmatullah wa Barakatuh.

 

 

Jakarta, 9 Syawal 1434 Hijriah

 

Bachtiar Nasir

Sekretaris Jenderal MIUMI

 

Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!

Berita Dakwah Indonesia lainnya:

+Pasang iklan

Gamis Syari Murah Terbaru Original

FREE ONGKIR. Belanja Gamis syari dan jilbab terbaru via online tanpa khawatir ongkos kirim. Siap kirim seluruh Indonesia. Model kekinian, warna beragam. Adem dan nyaman dipakai.
http://beautysyari.id

Cari Obat Herbal Murah & Berkualitas?

Di sini tempatnya-kiosherbalku.com. Melayani grosir & eceran herbal dari berbagai produsen dengan >1.500 jenis produk yang kami distribusikan dengan diskon sd 60% Hub: 0857-1024-0471
http://www.kiosherbalku.com

Dicari, Reseller & Dropshipper Tas Online

Mau penghasilan tambahan? Yuk jadi reseller tas TBMR. Tanpa modal, bisa dikerjakan siapa saja dari rumah atau di waktu senggang. Daftar sekarang dan dapatkan diskon khusus reseller
http://www.tasbrandedmurahriri.com

NABAWI HERBA

Suplier dan Distributor Aneka Obat Herbal & Pengobatan Islami. Melayani Eceran & Grosir Minimal 350,000 dengan diskon s.d 60%. Pembelian bisa campur produk >1.300 jenis produk.
http://www.anekaobatherbal.com

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Ustadzah Salma Khoirunnisa, salah satu pengajar di Pesantren Tahfizul Quran Darul Arqom Sukoharjo mengalami kecelakaan. Kondisinya masih belum sadar, dan sempat koma selama 5 hari karena diperkirakan...

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Diawali dengan berniat karena Allah, berperan aktif menebarkan amal sholeh dan turut serta membantu pemerintah memberikan kemudahan kepada umat mendapatkan pelayanan kesehatan, maka Ulurtangan...

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Rafli Bayu Aryanto (11) anak yatim asal Weru, Sukoharjo ini membutuhkan biaya masuk sekolah tingkat SMP (Sekolah Menengah Pertama). Namun kondisi ibu Wiyati (44) yang cacat kaki tak mampu untuk...

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Alhamdulillah, pada Sabtu, (18/11/2023), Yayasan Ulurtangan.com dengan penuh rasa syukur berhasil melaksanakan program Sedekah Barangku sebagai wujud nyata kepedulian terhadap sesama umat Islam....

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Sungguh miris kondisi Arga Muhammad Akbar (2) anak kedua pasangan Misran dan Sudarti ini, sudah sebulan ini perutnya terus membesar bagai balon yang mau meletus. Keluarganya butuh biaya berobat...

Latest News

MUI

Sedekah Al Quran

Sedekah Air untuk Pondok Pesantren

Must Read!
X