Home | Redaksi | Advertisement | Kirim Naskah | Pedoman Pemberitaan Media Siber
Facebook RSS
4.852 views

Bahaya Liputan Teror

JAKARTA (voa-Islam) - Liputan terorisme justru membahayakan nyawa aparat keamanan di lapangan. Wartawan senior Bambang Harymurti dalam Diskusi Etika Pers dalam Meliput Terorisme, Kamis (27/8) malam, menjelaskan, liputan di Mumbay, India, mengakibatkan korban besar di pihak aparat.

”Korban polisi dan anggota pasukan antiteror lebih besar daripada teroris yang tewas karena gerak-gerik aparat disiarkan langsung televisi dan diantisipasi teroris yang berada di Hotel Taj Mahal. Bahkan, komandan pasukan antiteror India tewas karena gerakan mereka dipantau oleh teroris yang lalu mengantisipasi sehingga mengakibatkan banyak aparat tewas,” kata Bambang di hadapan para anggota Dewan Pers dan undangan petinggi media cetak, online, dan televisi.

Berangkat dari preseden peliputan kasus Mumbay, Bambang menambahkan, terjadi kesepakatan para petinggi televisi di India dalam meliput kasus terorisme dengan tidak mengganggu apalagi membahayakan nyawa aparat yang bertugas.

Bambang menyayangkan peliputan terorisme di Indonesia yang berlebihan. Bahkan, reporter di lapangan mengambil kesimpulan pribadi tentang tewasnya Noordin M Top tanpa mendapat informasi dari sumber resmi kepolisian.

Wakil Ketua Dewan Pers Leo Batubara menegaskan, peliputan terorisme yang menampilkan kekerasan berdarah-darah dan mencitrakan teroris seperti pahlawan sangat tidak patut dilakukan wartawan profesional.

”Para wartawan AS yang berpolitik liberal pun tidak mau menyorot gambar ribuan mayat korban serangan 11 September. Sebaliknya, di Indonesia yang menganut gagasan kerakyatan justru mengeksploitasi tayangan kekerasan,” kata Leo.

Ketua Komisi Pengaduan Masyarakat Dewan Pers Abdullah Alamudi mengatakan, sekitar 85 persen wartawan Indonesia tidak pernah membaca kode etik jurnalistik. 

"Itu disebabkan banyaknya media yang muncul pasca-Orde Baru. Semua orang dapat menjadi wartawan tanpa bekal memadai. Pada zaman Orde Baru hanya ada 289 media, empat tahun setelah Soeharto lengser menjadi 1.800 media,” katanya.

Selain itu, banyak wartawan yang merasa kode etik jurnalistik hanya membatasi ruang gerak mereka. ”Dari 40 peserta kursus jurnalistik dari kalangan infotainment, ada yang mengatakan tidak bisa meliput selebriti jika harus mengikuti kode etik. Ketika diadakan pelatihan lanjut, tidak ada yang mau ikut,” paparnya.

Kepala Divisi Humas Mabes Polri Irjen Nanan Soekarna mengatakan, Dewan Pers dan Mabes Polri akan merumuskan pedoman meliput kasus terorisme bagi wartawan. ”Ini adalah upaya yang baik agar polisi dan wartawan dapat bertugas dengan maksimal,” ujar Nanan.

General Manager dan Current Affair TV One Sulaiman Sakib seusai acara mengatakan, pihaknya terus memperbaiki mutu liputan. ”Kami sekarang titip mata kepada aparat di lapangan. Kekeliruan yang terjadi langsung diantisipasi dengan berita aktual seperti informasi tewasnya Ibrohim pascatayangan yang menyebut Noordin M Top tewas di Temanggung,” katanya. (PurWD/Kompas)

Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!

Berita Dakwah Indonesia lainnya:

+Pasang iklan

Gamis Syari Murah Terbaru Original

FREE ONGKIR. Belanja Gamis syari dan jilbab terbaru via online tanpa khawatir ongkos kirim. Siap kirim seluruh Indonesia. Model kekinian, warna beragam. Adem dan nyaman dipakai.
http://beautysyari.id

Cari Obat Herbal Murah & Berkualitas?

Di sini tempatnya-kiosherbalku.com. Melayani grosir & eceran herbal dari berbagai produsen dengan >1.500 jenis produk yang kami distribusikan dengan diskon sd 60% Hub: 0857-1024-0471
http://www.kiosherbalku.com

Dicari, Reseller & Dropshipper Tas Online

Mau penghasilan tambahan? Yuk jadi reseller tas TBMR. Tanpa modal, bisa dikerjakan siapa saja dari rumah atau di waktu senggang. Daftar sekarang dan dapatkan diskon khusus reseller
http://www.tasbrandedmurahriri.com

NABAWI HERBA

Suplier dan Distributor Aneka Obat Herbal & Pengobatan Islami. Melayani Eceran & Grosir Minimal 350,000 dengan diskon s.d 60%. Pembelian bisa campur produk >1.300 jenis produk.
http://www.anekaobatherbal.com

Palestina Masih Berduka, Ayo Ulurkan Tangan Bantu Mereka

Palestina Masih Berduka, Ayo Ulurkan Tangan Bantu Mereka

Sahabat, Ulurtangan mari kirimkan dukungan terbaikmu untuk warga Palestina di Gaza demi menguatkan mereka menghadapi situasi mencekam ini. Mari dukung mereka dengan berdonasi dengan cara:...

Open Donasi Wakaf Pembangunan Rumah Qur'an & TK Islam Terpadu An Najjah di Jonggol

Open Donasi Wakaf Pembangunan Rumah Qur'an & TK Islam Terpadu An Najjah di Jonggol

Saat ini, Ulurtangan bersama Yayasan An Najjahtul Islam Jonggol sedang merintis pembangunan Rumah Qur’an dan Taman Kanak-kanak Islam Terpadu (TKIT) An Najjah dan Gedung Majelis Taklim di Jonggol,...

Ulurtangan Bersama PDUI Kota Bekasi Safari Wakaf Qur'an dan Tebar Sembako ke Pelosok Negeri

Ulurtangan Bersama PDUI Kota Bekasi Safari Wakaf Qur'an dan Tebar Sembako ke Pelosok Negeri

Mari bergabung dalam memperkuat jaringan kebaikan di pelosok negeri dengan Wakaf Al-Qur'an. Jangan ragu untuk menjadi bagian dari kebaikan ini. Abadikan harta dengan wakaf Al-Qur'an dan saksikan...

Bantu Naura, Balita Hebat Sembuh Dari Tumor Pembuluh Darah

Bantu Naura, Balita Hebat Sembuh Dari Tumor Pembuluh Darah

Hidup Naura Salsabila dipenuhi dengan rintangan yang sangat berat. Meskipun baru berusia sepuluh bulan, bayi yang imut ini harus menghadapi penyakit yang dahsyat, yaitu tumor pembuluh darah berukuran...

Rumah Keluarga Yatim Ludes Terbakar Saat Ditinggal Sholat Tarawih

Rumah Keluarga Yatim Ludes Terbakar Saat Ditinggal Sholat Tarawih

Rumah yang ditinggali keluarga yatim Ibu Turyati (34) ludes terbakar saat ditinggal berbuka puasa bersama dan sholat Tarawih. Kebakaran pada Kamis malam (23/3/2023) itu tak menyisakan barang...

Latest News

MUI

Sedekah Al Quran

Sedekah Air untuk Pondok Pesantren

Must Read!
X