Selasa, 21 Syawwal 1446 H / 1 Juni 2010 07:41 wib
1.740 views
Sebagian Aktivis Kemanusiaan Sudah Ditahan Israel
Sejumlah aktivis yang tergabung dalam “Armada Kebebasan” telah dipindahkan ke tahanan oleh Israel dan tolak lakukan deportasi

Hidayatullah.com--Israel telah memindahkan sejumlah besar dari aktivis yang ikut serta di “Armada Kebebasan” ke beberapa tahanan yang telah mereka sediakan di Bi’r As Sabi’ di Ashdod. Hal itu mereka lakukan setelah mereka menolak mendeportasikan para aktivis tersebut, sebagaimana dilansir oleh stasiun televis Al Alam.
Sebagaimana disebutkan oleh Riyadh Al Asyqar, Direktur Komite Tinggi untuk Membantu Tawanan Nasional Israel menyatakan bahwa sejumlah aktivis yang tergabung dalam “Armada Kebebasan” telah dipindahkan ke tahanan, setelah mereka menolak mendeportasi para aktivis tersebut.
Israel juga sepakat melakukan deportasi terhadap sejumlah kecil aktivis di saat mereka memindahkan para aktivis lainnya. [alm/tho/hidayatullah.com]
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!