Remaja Islam Sunda Kelapa Selenggarakan
“Indonesia Muslim Youth Forum (IMYF) 2014” Bagi Pemuda Muslim Indonesia
Assalamu’alaykum warahmatullahi wabarakaatuh.
JAKARTA, 30 November 2014 – Indonesia Muslim Youth 2014 (IMYF) “Act Your Voice!” merupakan acara yang diselenggarakan oleh Remaja Islam Sunda Kelapa (RISKA) Menteng dalam rangka milad ke-40 tahun. Acara ini bertujuan untuk mengumpulkan pemuda Muslim dalam satu forum guna memberikan pengetahuan dan inspirasi terkait kepemudaan dalam konteks global, dan pergerakan sosial pemuda dan juga melahirkan resolusi pemuda untuk menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN 2015. Selain itu, acara ini juga diharapkan menjadi ajang silaturahim bagi pemuda muslim se-Indonesia.
IMYF telah diselenggarakan selama dua hari yaitu Sabtu-Minggu 29-30 November 2014, bertempat di Aula Sakinah, Masjid Agung Sunda Kelapa Menteng Jakarta Pusat. Para peserta berasal dari organisasi remaja masjid, komunitas pemuda muslim, dan seluruh remaja dan pemuda muslim. Para peserta disuguhkan acara talkshow interaktif yang menarik dengan menghadirkan 5 tokoh ternama Indonesia serta tokoh muda berprestasi yang sangat inspiratif.
Hari pertama dibuka dengan sambutan oleh Ardi Oktorio (Ketua Umum RISKA), H. M. Aksa Mahmud (Ketua Dewan Pengurus Masjid Agung Sunda Kelapa), Budi Utomo (Kepala Biro Pendidikan Mental & Spiritual DKI Jakarta) dan Ir. Tjahja Widayanti, MSc. (Kepala Badan Pengkajian & Pengembangan Kebijakan Perdagangan). Sesi pertama diisi oleh dengan tema
Pada hari kedua diisi oleh pemaparan dari (Choiruzzad, S.Sos., M.A., Ph.D. (Mapres Nasional 2006 & pemenang The 39th St. Gallen Shofwan Al Banna Symposium di Swiss 2009) dengan tema "Be Global Youth".
Sesi selanjutnya dengan tema "Youth Contribution in Economy" dipaparkan oleh Dr. Ing. Ilham Akbar Habibie, MBA.(CEO PT. Ilthabi Rekatama) bersama dengan Goris Mustaqim (Social entrepreneur, Asia's changemaker, and Founder Asgar Muda Foundation). Sesi terakhir pada hari pertama diisi oleh Muhammad Iman Usman (CEO RuangGuru.com)